Jambi (ANTARA News) - Angin puting beliung yang menerjang Desa Gunung Lawu, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Jambi, Senin sore (4/6), telah merusakkan sedikitnya 27 rumah penduduk. Menurut informasi dari Polda Jambi, Selasa, dari 27 rumah itu, sembilan rumah mengalami rusak berat, sedangkan 18 lainnya hanya rusak ringan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, hanya satu orang yang dilaporkan mengalami trauma dan masih menjalani perawatan di rumah sakit umum setempat. Sementara itu, Wakil Bupati Kerinci H Hasani Hamid bersama rombongan Muspida telah mendatangi dan melihat langsung kondisi rumah korban angin puting beliung serta korban yang rumahnya rusak. Pemkab Kerinci juga telah mengirimkan bantuan bahan makanan untuk seluruh korban dan dalam waktu dekat akan membantu merehabilitasi ke-27 rumah tersebut.(*)