Jakarta (ANTARA News) - Juara bertahan Liga Inggris, Chelsea, berhasil merekrut dua pemain anyar pada tenggat bursa transfer Liga Inggris, Kamis (31/8) waktu setempat, dengan mendatangkan pemain bertahan Davide Zappacosta dari Torino dan gelandang Danny Drinkwater dari Leicester.




Zappacosta lebih dulu diumumkan Chelsea melalui laman resminya, sementara pihak klub tak mengungkapkan nilai transfer, laman transfermarkt mencatat kepindahan bek kanan itu bermahar senilai 28 juta euro.




Pemain yang sudah sempat berseragam tim nasional Italia itu menandatangani kontrak berdurasi empat tahun di Stamford Bridge, di bawah arahan kompatriot Italia, Antonio Conte.




Chelsea menilai Zappacosta memiliki kombinasi kualitas menyerang dan bertahan yang baik ditambah kemampuan melepaskan umpan silang terarah.




Daya tahan dan kebugarannya juga dinilai mampu mengarungi 90 menit waktu bermain meski selalu sigap kembali ke posnya saat bertahan.








Sementara proses transfer Drinkwater berjalan cukup alot dan Chelsea bahkan baru mengumumkan kesepakatan itu beberapa saat setelah bursa transfer ditutup.




Laman SkySports melansir Chelsea harus membayar senilai 35 juta poundsterling untuk mendapatkan tanda tangan Drinkwater.




Drinkwater berkesempatan untuk kembali berduet dengan N'Golo Kante, mantan rekannya di Leicester ketika mengantarkan klub tersebut menjalani kisah katak yang berubah menjadi pangeran dan menjuarai Liga Inggris 2014-2015.




Kedatangan Zappacosta dan Drinkwater membuat Chelsea telah mendaratkan enam pemain senior anyar di bursa transfer musim panas, setelah memperoleh Willy Caballero, Antonio Ruediger, Tiemoue Bakayoko dan Alvaro Morata.