Jakarta (ANTARA News) - Rangkaian pekan pembuka Liga Belanda berlangsung sejak Sabtu (12/8) dini hari hingga Senin dini hari WIB, menyisakan nasib yang sedikit berbeda untuk tiga tim tradisionalis Negeri Dam tersebut.




PSV Eindhoven yang bermain lebih awal pada Sabtu (12/8) malam WIB berhasil menang 3-2 atas AZ Alkmaar dengan skor 3-2 berkat gol yang dicetak oleh Hirving Lozano, Gaston Pereiro dan Marco van Ginkel.




Ajax yang menyusul melakoni laga pekan pembuka mereka tumbang 1-2 di tangan Heracles Almelo, meski sempat unggul lebih dulu dari tuan rumah akibat gol Hakim Ziyech. Namun dua gol balasan yang dicetak memastikan kemenangan tuan rumah pada Minggu (13/8) dini hari WIB.




Sementara Feyenoord yang baru bermain pada Minggu (13/8) malam meraih kemenangan 2-1 atas FC Twente di Stadion De Kuip, berkat gol Nicolai Jorgensen dan Steven Berghuis.




Meski demikian, Vitesse Arnhem berhak berada di puncak klasemen sementara Liga Belanda berkat kemenangan 4-1 atas NAC Breda.




Berikut hasil rangkaian laga lanjutan pekan pembuka Liga Belanda seturut laman resmi UEFA (tuan rumah disebut pertama, pemenang dicetak tebal):




Jadwal Sabtu (12/8) dini hari WIB

ADO Den Haag 0 - FC Utrecht 3 (Cyriel Dessers 15', 81', Sander van der Meer 55')




Jadwal Sabtu (12/8) malam hingga Minggu (13/8) dini hari WIB

PSV Eindhoven 3 - AZ Alkmaar 2 (Hirving Lozano 31', Gaston Pereiro 48', Marco van Ginkel 76'; Dabney dos Santor 18', Woug Weghorst p-81')

VVV-Venlo 3 - Sparta Rotterdam 0 (Clint Leemans 44', Tarik Tissoudali 48', Vito van Crooij 90+2')

Heracles Almelo 2 - Ajax 1 (Paul Gladon 65', Brandley Kuwas 82'; Hakim Ziyech 56')

Vitesse Arnhem 4 - NAC Breda 1 (Thomas Bruns 2', Bryan Linssen 20', Tim Matavz 32', Milot Rashica 77'; Thierry Ambrose 69')




Jadwal Minggu (13/8) malam WIB

PEC Zwolle 4 - Roda JC 2 (Dirk Marcellis 45+1', Adil Auassar bd-53', Mustafa Saymak 66', Bram van Polen 74'; Simon Gustafson 22', 62')

Feyenoord 2 - FC Twente 1 (Nicolai Jorgensen 23', Steven Berghuis 61'; Fredrik Jensen 37')

Willem II 1 - Excelsior 2 (Fran Sol 65'; Timon Wellenreuther bd-29', Zakaria El Azzouzi 52')

FC Groningen 3 - SC Heerenveen 3 (Lars Veldwijk 53', Mimoun Mahi 82', 88'; Morten Thorsby 6', 86', Reza Ghoochannejhad 40')




Klasemen sementara Liga Belanda

TimMMIKGolP
1Vitesse Arnhem11004-13
2FC Utrecht11003-03
3VVV Venlo11003-03
4PEC Zwolle11004-23
5PSV Eindhoven11003-23
6Excelsior11002-13
7Feyenoord11002-13
8Heracles Almelo11002-13
9FC Groningen10103-31
10SC Heerenveen10103-31
11AZ Alkmaar10012-30
12Ajax 10011-20
13FC Twente10011-20
14Willem II10011-20
15Roda JC10012-40
16NAC Breda10011-40
17ADO Den Haag10010-30
18Sparta Rotterdam10010-30