Jakarta (ANTARA News) - Aktor Yayan Ruhiyan mempunyai tugas baru dalam film laga terbaru "Wiro Sableng" karya sutradara Angga Dwimas Sasongko, yakni sebagai koreografer adegan perkelahian dan untuk menghasilkan koreografi mumpuni, dia tak segan meminta bantuan para pendekar pencak silat.
"Wiro Sableng sebuah cerita yang benar-benar dikenal orang Indonesia. Kesulitan ini sebenarnya sebuah tanggung jawab. Saya enggak pernah anggap mudah. Saya meminta bantuan orang-orang terbaik di pencak silat," ujar Yayan dalam Popcon Asia 2017 di Jakarta, Sabtu.
Dia mengharapkan kolaborasi ini menciptakan karakter Wiro Sableng.
"Mereka bisa menciptakan karakter Wiro Sableng. Kami tidak akan memperkenalkan pencak silat a, b atau c misalnya. Inilah Wiro dalam gerakan pencak silatnya," tutur Yayan.
Dia menjanjikan siapa pun yang nanti memerankan karakter Wiro Sableng, maka dia haruslah sosok yang paham siapa Wiro.
"Wiro adalah karakter ciptaan. Jadi apa dan bagaimana Wiro hanya kita yang tahu. Tapi yang pasti, yang memerankan Wiro adalah orang yang lebih tahu tentang Wiro," pungkas dia.
(Baca: Vino Bastian berperan jadi Wiro Sableng versi film)
(Baca: Film “Wiro Sableng†mulai syuting bulan ini)
Demi "Wiro Sableng", Yayan Ruhiyan minta bantuan pendekar
5 Agustus 2017 18:34 WIB
Aktor Yayan Ruhiyan (ANTARA News/ Lia Wanadriani Santosa)
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017
Tags: