Jakarta (ANTARA News) - Harga daging sapi di pasar tradisional di beberapa provinsi di Indonsia bergerak antara Rp120.000-Rp140.000/kilogram, Jumat ini. Di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, harga tertinggi Rp130.000/kilogram.
"Sebentar lagi Lebaran, dan akan banyak konsumen yang beli. Makanya harganya sedikit naik," kata Endang, salah seorang pedagang sapi di Pasar Tradisional Perumnas Telukjambe, Karawang, Jumat.
Sejak beberapa hari terakhir hingga kini, pedagang Pasar Tradisional Perumnas Telukjambe menjual daging sapi dengan harga Rp130.000/kilogram, atau naik dari harga normal Rp90.000-Rp100.000/kilogram.
Sementara di Sampit, Kalimantan Tengah, harga daging sapi mencapai Rp140.000/kg, melonjak dari biasanya Rp110.000-Rp120.000/kg.
Seorang pembeli daging sapi, di pasar Sampit, kaget atas kenaikan harga daging sapi itu. "Kemarin saya beli masih Rp120.000/kg, tapi hari ini sudah Rp140.000/kg," kata pembeli itu.
Harga daging sapi di kisaran Rp120.000-Rp140.000/kg
23 Juni 2017 18:18 WIB
Ilustrasi aktivitas penjual daging sapi di pasar tradisional Jakarta. (ANTARA FOTO/Angga Budhiyanto)
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017
Tags: