Manchester (ANTARA News) - Manchester United (MU) terus melakukan pendekatan intensif untuk memboyong bintang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang.

Langkah itu tentunya menguburkan asa untuk mendatangkan James Rodriguez atau Antoine Griezmann ke markas skuad berjuluk Setan Merah itu.

Tersiar warta bahwa MU menaruh minat tidak kecil kepada Aubameyang yang kini telah berusia 27 tahun.

Menurut harian PrancisL'Equipe, MU bakal bersaing dengan Paris St-Germain (PSG) untuk memperoleh tandatangan kontrak dari Aubameyang.

Pemain timnas Gabon itu mengatakan, manajer MU Jose Mourinho tengah membidik sejumlah pemain depan, di antaranya dirinya selain pemain bintang Atletico Madrid Antoine Griezmann.

Sejumlah kalangan dari Old Trafford menyebut bahwa telah ada langkah rintisan untuk memperoleh Aubameyang.

Hanya saja United juga dikaitkan dengan rencana untuk merekrut bintang Real Madrid James Rodriguez.

Klub dari Liga Super China Tianjin Quanjian telah menyodorkan tawaran kontrak berjumlah besar kepada Aubameyang senilai 43 juta pound per tahun.

L'Equipe juga menulis bahwa anggota keluarga dekat Aubameyang mendorong striker itu agar hengkang ke China.

Aubameyang terikat kontrak bersama Dortmund sampai musim panas 2020. Pemain ini tampil dalam 44 pertandingan di seluruh kompetisi pada musim ini dengan mencetak 37 gol. Sebuah prestasi yang mengagumkan di buku prestasi Bundesliga.