Jakarta (ANTARA News) - Aktris Marsha Timothy berubah menjadi perempuan Sumba yang memenggal kepala perampok dalam film Mouly Surya "Marlina si Pembunuh Empat Babak".

Sebagai Marlina, Marsha harus mempelajari dialek Sumba agar dialognya terdengar natural. Tak hanya dari logat, Marsha pun menggali lebih dalam tentang kehidupan di Sumba dengan cara menetap beberapa lama dan mengobrol dengan penduduk setempat.

Dia juga dituntut untuk belajar mengendarai motor trail hingga kakinya sempat terluka. Tak hanya itu, istri Vino Bastian ini juga harus pandai menunggangi hewan yang lumrah ditemui di pulau itu: kuda.

"Sekarang saya jadi suka naik kuda," katanya.

Menurut Marsha, "Marlina si Pembunuh Empat Babak" punya daya tarik sebagai film yang menonjolkan kemampuan perempuan membela diri demi mempertahankan hidup.

Film "Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak" karya Mouly Surya akan tayang perdana di Directors' Fortnight dalam Festival Film Cannes pada 24 Mei 2017.

(Baca juga:"Marlina" film Indonesia pertama di Cannes selama 12 tahun terakhir)