Panama City (ANTARA News) - Amerika Latin makin banyak memproduksi film, namun tidak dapat ditayangkan secara luas karena minimnya distribusi ke negara-negara luar, kata ketua Festival Film Internasional Panama, Rabu (5/4).

"Perfilman Amerika Latin sangat besar. Ada sejumlah negara dengan industri yang kokoh dan berpengalaman seperti Meksiko, Argentina dan Brasil," ujar Pituka Ortega dalam konferensi pers, seperti dilansir AFP.

Namun, distribusi merupakan masalah terbesar karena meski produksi besar, percuma jika penonton tidak dapat menyaksikannya, ujar Ortega.

"Kami tidak bisa memasarkan seperti Hollywood, tetapi kami harus mencari cara untuk mewujudkan hal itu."

Pernyataan tersebut dilontarkan pada hari terakhir festival di Panama dengan pemutaran film Republik Demonika berjudul "Carpinteros".

Festival yang berlangsung selama sepekan itu memutar lebih dari 70 film asal 46 negara, sebagian besar dari Amerika Latin, Karibia, Prancis dan Spanyol. (ab/)