Frankfurt (ANTARA News) - Indeks acuan DAX-30 Jerman di Bursa Efek Frankfurt berakhir lebih rendah pada Rabu (5/4), turun 64,80 poin atau 0,53 persen menjadi 12.217,54 poin.

Spesialis ban Continental menderita kerugian paling besar di antara saham-saham unggulan, dengan harga saham menurun 1,52 persen. Diikuti oleh kelompok perawatan kesehatan Fresenius Medical berkurang 1,40 persen dan perusahaan kimia Linde turun 1,16 persen, lapor Xinhua.

Sementara itu, Commerzbank membukukan keuntungan terbesar di antara saham-saham unggulan dengan kenaikan 2,04 persen, diikuti oleh RWE meningkat 0,94 persen dan Merck naik 0,33 persen.

Deutsche Bank merupakan saham yang paling aktif diperdagangkan dengan nilai transaksi mencapai 253,50 juta euro (sekitar 270,68 juta dolar AS).

(Uu.A026)