Jakarta (ANTARA News) - Makanan yang satu ini membuat Anda seakan sedang berkelana ke banyak tempat karena menyuguhkan berbagai rasa yang mewakili kuliner khas suatu negara.




Popcorn biasanya hanya punya dua rasa: manis karamel dan asin mentega.




Anthony Elepano, pendiri Chef Tony’s Global, mendobrak pakem itu dengan inovasi varian rasa yang awalnya tak terbayangkan. Mulai dari kopi, peanut butter,keju parmesan, gochujang pasta pedas Korea hingga kari Indonesia.




“Inspirasi saya adalah memasukkan beragam bahan baku dalam popcorn,” katanya dalam pembukaan Chef Tony’s fresh gourmet popcorn popping and sodaz store di Neo Soho Mall Jakarta, Kamis.









Menurut chef asal Filipina itu, kreativitas membuat rasa baru hanya dibatasi oleh imajinasi. Itu sebabnya ia ingin membuat popcorn dengan rasa unik yang bisa dinikmati banyak orang.




“Saat saya mulai buka di Filipina, rasa pertama yang saya buat adalah saus pesto,” ungkap dia, menambahkan selalu terbuka kemungkinan untuk membuat popcorn rasa kuliner Indonesia.




“Mungkin nanti bisa ada rasa rendang atau sate,” katanya.









Fresh Popping and Sodaz Store di Jakarta ini adalah yang pertama di Indonesia. Di toko ini, pembeli bisa melihat cara pembuatan popcorn.




“Di toko lain, popcorn-nya ready to go. Di sini bisa buat macam-macam rasa, dinamis, bisa bikin baru yang tematik,” kata Director of Chef Tony’s Indonesia Indrianez Sutanto.




Ada 18 varian rasa popcorn yang tersedia di toko tersebut, meliputi Golden Caramel, Dark Caramel, French Caramel, French Caramel with Macadamia, Cheesy Parmesan, Peanut Butter, Cookie Butter, Milky White Chocolate, Roasted Garlic, Dark Chocolate Truffle, Truffle Mushroom, Korean Chili, Indonesian Curry, Coffee Caramel, Coffee Dark Caramel, Ovaltine Malt dan Chocolate Peanut Butter.




Popcorn ini pertama kali diciptakan di Manila, Filipina pada 2005. Chef Tony’s Gourmet Popcorn telah merambah ke pasar Asia Tenggara, China, Jepang dan Timur Tengah.