Jakarta (ANTARA News) - Klub ibukota Italia, AS Roma, ditahan imbang klub Prancis, Olympique Lyon, dengan skor 1-1 pada babak pertama leg kedua 16 besar Liga Europa di Stadion Olimpico, Jumat waktu Indonesia.
Hasil imbang ini membuat skor agregat menjadi 5-3 untuk keunggulan Lyon setelah meraih kemenangan 4-2 pada leg pertama, pekan lalu.
Lyon berhasil mencuri keunggulan 1-0 dari gol yang dicetak Mouctar Diakhaby setelah bekerja sama dengan Mathieu Valbuena pada menit 16.
Satu menit kemudian, Roma menyamakan kedudukan setelah umpan Daniele De Rossi diselesaikan menjadi gol oleh gelandang Kevin Strootman. Skor 1-1 bertahan hingga akhir 45 menit pertama.
Susunan pemain dilansir Football Italia:
Roma: Alisson; Rudiger, Fazio, Manolas; Peres, De Rossi, Strootman, Mario Rui; Salah, Nainggolan; Dzeko
Cadangan:Szczesny, Juan Jesus, Emerson, Paredes, Perotti, Totti, El Shaarawy
Lyon: Lopes; Jallet, Mammana, Diakhaby, Morel; Tousart, Gonalons; Cornet, Tolisso, Valbuena; Lacazette
Cadangan: Gorgelin, Yanga-Mbiwa, Rafael, Darder, Ferri, Ghezzal, Fekir.
Liga Europa - Roma ditahan Lyon 1-1 di babak pertama
17 Maret 2017 04:14 WIB
Gelandang Henrikh Mkhitaryan. (https://twitter.com/EuropaLeague)
Pewarta: Alviansyah P
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017
Tags: