Kuala Lumpur (ANTARA News) - Penyanyi lawas dari Malaysia yang juga populer di Indonesia pada era 1960-an dan 1970-an, dan lebih dikenal berkat lagu "Yale Yale", M. Ishak, meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Singapura pukul 11.30 Kamis malam waktu setempat.

Mengutip laman Utusan Online, artis seangkatan mendiang, Datuk A. Rahman Hassan mengatakan bahwa jenazah Ishak dikebumikan hari ini.

"Berita kematian M. Ishak disampaikan oleh anaknya kepada saya," kata A. Rahman kepada Utusan Online.

Penyanyi veteran itu dirawat di Rumah Sakit Tan Tock Seng, Singapura, karena mengidap penyakit paru-paru.