Jakarta (ANTARA News) - Semifinal Piala Presiden 2017 siap digelar pada Kamis (2/3) dan Minggu (5/3), berdasarkan keterangan tertulis PSSI yang diterima di Jakarta, Rabu.

Empat tim yang berada di jajaran empat terbaik itu adalah Pusamania Borneo FC (PBFC), Persib Bandung, Semen Padang dan Arema FC.

Laga semifinal sendiri diadakan dalam format kandang dan tandang, di mana pada leg pertama pada PBFC dan Semen Padang bertindak sebagai tuan rumah.

Aturan pertandingan semifinal diselenggarakan berdasarkan regulasi turnamen yang tertera pada pasal 7 ayat 3 yaitu "Apabila dua tim yang bertanding dibabak semifinal mencetak skor akhir yang sama setelah bermain di dua pertandingan, tim yang mencetak gol tandang lebih banyak berhak lolos ke babak selanjutnya.

Jika hal tersebut tidak terjadi, maka pertandingan dilanjutkan dengan extra time dengan durasi tiap babak 15 menit (berlangsung dua babak).

Jika dua tim mencetak jumlah gol yang sama di babak extra time, maka gol tandang dihitung ganda (double) dan tim tamu lolos ke babak selanjutnya.

Jika tidak ada gol tercipta di babak extra time maka pertandingan akan dilanjutkan dengan adu tendangan penalti."

Seluruh pertandingan babak empat besar ini akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta Indosiar. Hari Kamis (2/3), PBFC vs Persib Bandung digelar pukul 18.00 WIB dan selanjutnya pukul 20.30 WIB bertanding Semen Padang vs Arema FC.

Leg kedua, Minggu (5/3), pertandingan awal diselenggarakan pukul 18.00 WIB dengan laga Persib Bandung vs PBFC. Sementara Arema FC vs Semen Padang digelar pukul 21.00 WIB.