Jerusalem (ANTARA News) - Kebun binatang Israel mengumumkan kelahiran badak putih jantan yang langka bernama Rami, Senin (6/2).
Rami lahir beberapa hari lalu di Kebun Binatang Ramat Gan setelah sang induk hamil selama 18 bulan, menurut pernyataan juru bicara kebun binatang Sagit Horowitz.
Sang induk betina Rihanna berusia tujuh setengah tahun dan berasal dari Afrika Selatan sementara induk jantan Atari berusia empat tahun.
Rihanna merupakan subspesies badak putih selatan yang endemik di Afrika selatan, yang jumlahnya di seluruh dunia sekitar 20 ribu ekor.
Badak putih terancam punah akibat perburuan dan program perlindungan sudah dimulai di Eropa.
Terdapat 14 badak di Ramat Gan, demikian seperti dilaporkan AFP. (ab/)
Badak putih langka lahir di kebun binatang Israel
7 Februari 2017 11:31 WIB
Ilustrasi - Badak putih betina (Ceratotherium simum) (ANTARA FOTO/Moch Asim)
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017
Tags: