Rumah dijual dengan harga yang tinggi memang akan sulit menemukan pembelinya. Namun, sudah menjadi keinginan para pebisnis jual beli properti agar perumahan atau apartemen baru milik mereka dapat laku dengan harga yang tinggi.
Menjual rumah merupakan sebuah perkara gampang-gampang susah. Namun, jika kita memahami metodenya maka bisnis jual beli properti sepeti menjual perumahan atau apartemen baru akan cepat laku dengan harga yang tinggi. Dilansir oleh Lifull.ID berikut informasinya:
Tips Menawarkan Rumah Agar Cepat Laku
Sebelum Anda menawarkan sebuah rumah kepada calon pembeli ada beberapa tips yang harus dilakukan terlebih dahulu, yaitu:
1. Menentukan harga yang sesuai dengan harga pasaran perumahan atau apartemen baru di kawasan tersebut. Rumah dijual di lokasi yang strategis akan laku dengan harga yang lebih tinggi daripada rumah lainnya.
2. Sebelum Anda menjual sebuah properti perhatikan kualitas dan keadaannya, sudahkan layak dijual dengan harga yang telah Anda tetapkan, ataukah masih perlu direnovasi agar dapat laku dengan cepat dan dengan harga yang tinggi.
3. Carilah agen jual beli properti yang profesional untuk bekerjasama dalam memasarkan rumah Anda, sehingga akan memudahkan Anda dalam menemukan calon pembeli.
4. Selain dengan bekerjasama dengan agen properti, Anda juga dapat menggunakan internet untuk memasarkan perumahan atau apartemen baru.
5. Buatlah papan pengumuman di depan rumah yang akan dijual semenarik mungkin. Sehingga membuat setiap orang yang lewat dapat memusatkan perhatiannya pada papan pengumuman tersebut.
6. Selain itu buatlah gambar rumah sebagus mungkin untuk dipasangkan dalam iklan agar dapat menarik minat pembeli, sehingga mereka mau membeli rumah Anda dengan harga tinggi.
7. Biasakan memberikan bonus bagi setiap rumah yang hendak dijual, seperti dengan memberi bonus perabotan rumah. Dengan begitu pembeli akan lebih tertarik untuk merespon niat Anda, dan rumah Anda akan laku dengan harga yang tinggi.
8. Itulah beberapa tips untuk memasarkan perumahan atau apartemen baru agar cepat menemukan pembeli yang berminat membeli rumah Anda, dan tentunya dengan harga seperti harapan Anda.
Tips Memasangkan Iklan “Rumah Dijual” Agar Cepat Menemukan Pembeli
Di era yang serba instan ini, semua orang ingin melakukan berbagai hal dengan waktu yang singkat. Termasuk dalam hal jual beli properti seperti rumah. Banyak orang yang lebih memilih untuk memasangkan iklan rumah dijual di internet daripada membuat spanduk di jalanan.
Namun tahukah Anda, dalam membuat sebuat iklan dibutuhkan beberapa trik agar iklan Anda dapat menarik perhatian orang. Berikut kami paparkan beberapa tips membuat iklan rumah dijual agar mudah menemukan pembeli.
1. Berikan data yang lengkap dan akurat
Dalam sebuah iklan rumah dijual, Anda harus mencantumkan alamat rumah sedetail mungkin, dan juga Anda harus memberikan info yang akurat mengenai spesifikasi rumah, seperti luas tanah, luas bangunan, dsb. Gunakan bahasa yang singkat dan tidak bertele-tele sehingga para calon pembeli mudah memahami maksud dan tujuan Anda.
2. Foto
Berikan foto-foto rumah yang lengkap dengan angle yang bagus untuk dapat menciptakan kesanyang baik di hati para calon pembeli, sehingga mereka akan tertarik untuk berkomunikasi langsung dengan Anda mengenai rumah dijual tersebut.
3. Pemilihan judul
Dalam menentukan sebuah judul untuk iklan Anda, janganlah langsung membuat “rumah dijual”, melainkan pergunakan kata-kata yang enak dibaca, sehingga para calon pembeli dapat membayangkan kondisi rumah yang Anda jual.
4. Tempat posting
Pilihlah area yang sesuai dengan lokasi perumahan atau apartemen baru Anda yang akan Anda jual untuk memposting iklan Anda. Hal itu dikarenakan banyak orang yang mencari properti dikawasan yang sedang dia tempati.
5. Harga
Dalam sebuah iklan jual beli properti haruslah Anda mencantumkan harga yang realistis dan sesuai dengan pasaran. Semakin rendah harga maka akan semakin mudah untuk menari niat pembeli.
Demikianlah beberapa tips membuat iklan untuk memasarkan rumah Anda sehingga rumah yang Anda jual dapat laku dengan cepat. Semakin menarik iklan yang Anda posting maka semakin banyak menarik perhatian orang, dan perumahan atau apartemen baru Anda yang sedang di pasarkan akan lebih cepat laku dengan harga yang lebih tinggi.
ADVERTORIAL
Tips menjual rumah agar laku dengan harga tinggi
26 Januari 2017 08:57 WIB
Editor: Copywriter
Copyright © ANTARA 2017
Tags: