Singapura (ANTARA News) - Nestlé MILO dan FC Barcelona bekerjasama empat tahun ke depan untuk mendorong gaya hidup sehat dan mengampanyekan pentingnya aktivitas fisik kepada generasi muda di Asia, Oseania, Afrika dan Amerika Latin.

"Kerja sama ini untuk mendorong lebih banyak lagi generasi muda yang rutin berolahraga dan menjalani diet seimbang," kata Executive Vice President Nestlé S.A. Patrice Bula di Singapura, Kamis.

Ia menjelaskan, dengan mendidik generasi muda mengenai pentingnya olahraga dan aktivitas fisik sebagai bagian dari gaya hidup sehat, akan membuat masa depan yang lebih baik bagi generasi berikutnya.

Berpartisipasi dalam olahraga dan aktivitas tim, menurut dia, adalah cara yang baik bagi generasi muda untuk belajar nilai-nilai keadilan, kerja keras, rasa hormat dan kepercayaan diri.

"Melalui kerja sama ini, kami berupaya untuk membuat perbedaan bagi kehidupan jutaan anak di seluruh dunia," kata Bula.

Pertama kali diumumkan pada bulan November 2016, kerja sama ini menjadikan Nestlé MILO sebagai minuman makanan bergizi (tonic food drink) resmi untuk FC Barcelona.

Managing Director FC Barcelona Asia Pacific Xavier Asensi mengatakan kerja sama ini diharapkan dapat mendidik anak-anak mengenai manfaat gaya hidup sehat serta pentingnya olahraga dan aktivitas fisik sebagai bagian dari tumbuh kembang.

"Seperti Nestlé MILO, kami percaya bahwa melalui olahraga, anak-anak akan mendapatkan bekal dan nilai-nilai penting mempersiapkan mereka menghadapi kehidupan dewasa nanti," ujarnya.