Liverpool, Inggris (ANTARA News) - Everton sukses melumat Manchester City 4-0 dalam laga pekan ke-21 Liga Utama Inggris di Stadion Goodison Park, Liverpool, Inggris, Minggu.




Kemenangan itu diraih Everton berkat gol-gol yang dicetak Romelu Lukaku, Kevin Mirallas, Tom Davies dan Ademola Lookman, membuat dominasi 71 persen penguasaan bola yang dimiliki City di laga itu tak berarti apa-apa.




Everton yang hanya melepaskan enam kali percobaan tembakan sepanjang laga, empat di antaranya tepat sasaran dan berbuah gol-gol kemenangan tersebut.




Hasil itu membuat Everton yang saat ini menempati peringkat ketujuh klasemen kini mengantongi 33 poin, sementara City (42) setidaknya masih bertahan di peringkat kelima untuk sepekan lagi, walaupun jika di laga berikutnya Manchester United (39) berhasil menang atas Liverpool (44).




Pada menit 34 pesta gol Everton dimulai, ketika umpan buruk Gael Clichy berhasil diamankan Davis dan diteruskan kepada Mirallas, yang menari melewati Yaya Toure sebelum melepaskan umpan nan matang kepada Lukaku, yang tanpa alpa menyelesaikan dengan dingin untuk membawa tuan rumah unggul 1-0.




Skor itu bertahan hingga turun minum, namun dua menit memasuki babak kedua Everton menggandakan keunggulan, lagi-lagi berawal dari keteledoran mereka dalam menjaga penguasaan bola.




Toure kehilangan bola dan direbut oleh Lukaku yang berusaha mengumpan kepada Mirallas, namun dipotong oleh mantan bek Everton John Stones.




Sayangnya, bola justru bergulir kepada Ross Barkley yang menyajikan umpan matang dan diselesaikan sempurna oleh Mirallas untuk membuat Everton unggul 2-0 pada menit 47.




Upaya City untuk mengejar tak membuahkan hasil, justru Everton memperbesar keunggulan mereka menjadi 3-0 lewat Davies yang menyelesaikan umpan Barkley pada menit 79.




Pertandingan seolah akan berakhir dengan kedudukan memalukan, namun rupanya City harus pulang dengan hasil yang lebih buruk, lantaran Lookman, yang baru masuk pada menit 90 menggantikan Barkley, memungkasi kemenangan Everton menjadi 4-0 lewat golnya pada menit 90+4.




Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Liga Utama Inggris:




Everton (3-4-2-1): Joel Robles (PG); Mason Holgate, Ashley Williams, Ramiro Funes Mori; Seamus Coleman, Tom Dabies, Gareth Barry (James McCarthy), Leighton Baines; Ross Barkley (Ademola Lookman), Kevin Mirallas (Morgan Schneiderlin); Romelu Lukaku

Pelatih: Ronald Koeman




Manchester City (4-2-3-1): Claudio Bravo (PG); Bacary Sagna, Nicolas Otamendi, John Stones, Gael Clichy; Pablo Zabaleta (Kelechi Iheanacho), Yaya Toure; David Silva, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling; Sergio Aguero

Pelatih: Pep Guardiola