New York (ANTARA News) - IKEA akan membayar 50 juta dolar AS (sekitar Rp672,5 miliar) untuk menyelesaikan perkara dengan keluarga tiga anak kecil di Amerika Serikat (AS) yang meninggal tertimpa meja rias, kata pengacara yang mewakili keluarga tersebut pada Kamis (22/12).
Pengacara dari Feldman Shepherd mengumumkan penyelesaian tersebut setelah mediasi selama dua hari yang diawasi oleh seorang hakim federal. Kompensasi senilai 50 juta dolar AS itu akan dibagi tiga pada msing-masing keluarga tersebut, kata Feldman dalam rilis berita.
IKEA juga sepakat memberikan tiga donasi terpisah senilai 50.000 dolar AS (sekitar Rp672,5 juta) ke rumah sakit untuk mengenang ketiga anak itu dan menyumbangkan 100.000 dolar AS (sekitar Rp1,34 miliar) kepada Shane's Foundation, organisasi nirlaba yang berfokus pada keselamatan anak-anak.
Seorang juru bicara IKEA membenarkan bahwa “penyelesaian sementara” sudah dicapai, tapi menolak memberikan keterangan lebih lanjut, mengatakan itu belum disetujui pengadilan.
Pada Juni, IKEA mengumumkan pihaknya menarik lebih dari 35 juta lemari dan meja rias dari produk “Malm” miliknya di Amerika Utara setelah enam anak meninggal di Amerika Serikat karena tertimpa benda-benda tersebut. Perusahaan furnitur Swedia itu kemudian menarik 1,6 juta model di Tiongkok.
Regulator AS mengimbau konsumen untuk segera bertindak begitu menemukan bahwa lemari tersebut bisa terbalik dan menimpa anak-anak kecuali itu disandarkan di dinding dengan benar.
IKEA bayarkan kompensasi miliaran rupiah atas insiden lemari
23 Desember 2016 17:53 WIB
Lemari laci Malm keluaran IKEA (REUTERS/Brendan McDermid)
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016
Tags: