Purwokerto (ANTARA News) - Sekitar 2.000 pelajar Lajnah Pendidikan dan Pengajaran (LPP) Al Irsyad Al Islamiyyah, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menggelar doa bersama serta penggalangan dana untuk korban gempa Aceh dan muslim Rohingya.

Kegiatan yang digelar di Alun-alun Purwokerto, Selasa pagi, diikuti pelajar dari seluruh jenjang pendidikan LPP Al Irsyad Al Islamiyyah, mulai dari kelompok bermain, taman kanak-kanak, hingga sekolah menengah atas termasuk siswa boarding school.

Selain doa bersama dan penggalangan dana, kegiatan tersebut juga diisi dengan pembacaan puisi, teatrikal, dan orasi.

Saat memberi sambutan, Ketua Pengurus Cabang Al Irsyad Al Islamiyyah Kabupaten Banyumas Syarif Baasyir mengatakan pada tanggal 7 Desember, warga Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, dikejutkan oleh gempa bumi.

"Gempa tersebut menimbulkan kerusakan, kerugian, dan korban jiwa yang cukup banyak," katanya.

Sementara di Myanmar, kata dia, dalam beberapa hari terakhir kembali terjadi penindasan terhadap warga muslim di Rohingya.

Menurut dia, penindasan terhadap muslim Rohingya telah berlangsung sejak lama.

Oleh karena itu, dia mengajak seluruh pelajar LPP Al Irsyad Al Islamiyyah untuk menunjukkan kepedulian kepada korban gempa Aceh maupun muslim Rohingya.

Sementara itu, Bupati Banyumas Achmad Husein mengajak seluruh peserta doa bersama untuk bersyukur karena hidup di Banyumas yang cinta damai.

"Salah satu cara untuk bersyukur adalah bersimpati dan berempati kepada saudara-saudara kita yang sedang mengalami kesusahan. Sebagai sesama muslim, kita wajib membantu saudara-saudara kita," katanya.

Saat ditemui di sela-sela kegiatan, salah seorang panitia, Nasir Muhammad mengatakan kegiatan doa bersama dan penggalangan dana juga diselenggarakan oleh cabang-cabang LPP Al Irsyad Al Islamiyyah di seluruh Indonesia.

"Khusus hari ini, kami menggalang dana dari internal Al Irsyad. Kami juga menerima sumbangan dana dari pihak lain untuk disalurkan bagi korban gempa Aceh maupun muslim Rohingya," katanya.

Ia mengatakan LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto dalam waktu dekat juga akan mengirimkan sukarelawan ke Aceh.