Banda Aceh (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninggalkan Banda Aceh setelah merampungkan kunjungan kerjanya di Provinsi Aceh, dan kembali ke Jakarta, Jumat.
Presiden Jokowi bersama rombongan meninggalkan Provinsi Aceh melalui Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Usara (TNI AU) Sultan Iskandar Muda, Kota Banda Aceh, setelah terbang dari Kabupaten Bireuen menggunakan helikopter.
Presiden Jokowi dan rombongannya lepas landas menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1 pada sekitar pukul 14.30 WIB.
Presiden merampungkan kunjungan kerjanya di Provinsi Aceh untuk meninjau proses penanganan gempa terutama di tiga kabupaten, yakni Pidie, Pidie Jaya, dan Bireuen.
Presiden sempat menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Besar Samalanga, Jalan Mesjid Kecamatan Samalanga Bireuen, Aceh, dan berpesan agar masyarakat yang mendapat musibah selalu tabah dan tawakal dalam menghadapi cobaan bencana alam tersebut.
"Saya datang ke Pidie, Pidie Jaya, dan Bireuen, khususnya Kecamatan Samalanga, Kota Santri. Saya ingin memastikan semua dalam keadaan baik," kata Presiden Jokowi.
Presiden juga berjanji akan segera membangun kembali tiga kabupaten yang terdampak bencana gempa bumi, yakni Kabupaten Pidie, Kabupaten Pidie Jaya, dan Kabupaten Bireuen di Aceh.
Presiden Jokowi tinggalkan Aceh, kembali ke Jakarta
9 Desember 2016 17:26 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi). (ANTARA)
Pewarta: Hanni Sofia Soepardi
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2016
Tags: