Jakarta (ANTARA News) - Infinix mengeluarkan dua varian ponsel Hot 4, yakni Hot 4 Pro X556 dan Hot 4 X557, yang masing-masing dilengkapi dengan pindai sidik jari (fingerprint).

"Untuk anak muda," kata Manajer Pemasaran Digital Infinix Mobility Indonesia Anis Thoha Manshur saat peluncuran di Jakarta, Selasa.

Kedua ponsel tersebut memiliki fitur yang nyaris sama, stereo effect pada speaker dapat memproduksi suara yang kencang dan teknologi smart voice mampu mereduksi suara bising sehingga suara lawan bicara tetap terdengar jelas.

Kedua ponsel ini berlayar HD 5,5 inchi dengan 12 ultra bright backlight LED, membuat layar tetap terlihat jernih meskipun di bawah sinar matahari.

Ponsel multislot ini memakai baterai 4000 mAh dan XCharge 5V 2A yang dapat mempercepat proses pengisian daya.

Infinix Hot 4 Pro X556 sudah menggunakan jaringan 4G namun Hot 4 X557 masih berada di 3G, keduanya beroperasi dengan Android M.

Hot 4 dan Hot 4 Pro didukung prosesor 4 inti dengan RAM 2GB. Penyimpanan internal 16GB dapat diperbesar hingga 32GB untuk Hot 4 dan 128GB Hot 4 Pro.

Ponsel tersebut dipsarkan melalui e-commerce Lazada dengan harga Rp 1.399.000 dan Rp 1.699.000 masing-masing untuk Hot 4 dan Hot 4 Pro.