Jakarta (ANTARA News) - Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Agus Harimurti Yudhoyono membutuhkan waktu dua hari untuk merancang seragam kampanye yang dinamai "Tacticool", kaus warna hitam berkerah dengan simbol bendera Indonesia di lengan dan slogan "Jakarta Untuk Rakyat".
Menurut Rico Rustombi, juru bicara tim pemenangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni, Agus merancang sendiri baju Tacticool untuk kampanye Pemilihan Gubernur DKI 2017.
"Mas Agus mendesain dua hari dan dia kerjain sendiri. Tidak ada bantuan dari desainer. Saya ikut dalam presentasi Mas Agus saat menyampaikan perlunya sebuah identitas dari tim pemenangan saat kampanye," kata Rico Rustombi melalui sambungan telepon, Rabu.
Rico menjelaskan baju hitam tersebut akan selalu dikenakan Agus dan Sylvi selama berkampanye di lapangan.
Namun saat menghadiri acara-acara formal, pasangan nomor urut satu itu akan menyesuaikan diri, misalnya dengan mengenakan batik Betawi.
Agus, menurut Rico, mengapresiasi fenomena di tengah masyarakat yang menyukai model baju Tacticool yang sudah dijual bebas di sejumlah pasar di Jakarta.
Menurut Rico, Agus tidak menjual baju itu melainkan memproduksinya untuk dibagikan kepada masyarakat.
Agus juga mengizinkan baju kampanye itu diproduksi untuk dijual bebas kepada masyarakat yang berminat membeli.
"Namun karena disukai dan menjadi peluang bisnis untuk dijual. Maka ini hikmah dari kampanye karena memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk meraih pendapatan dari menjual atribut Agus," kata Rico.
"Agus tidak akan mempatenkan sebagai property right. Ini dibuat untuk meramaikan kampanye. Agus tidak masalah dan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memproduksi dan menjual," demikian Rico.
Agus Harimurti dua hari rancang seragam kampanye
9 November 2016 15:55 WIB
Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono menjawab pertanyaan dari media saat Diskusi Kepeloporan Pemuda di Jakarta, Jumat (28/10/2016). (ANTARA/Akbar Nugroho Gumay)
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016
Tags: