Jakarta (ANTARA News) - Area sekitar gerbang menuju Masjid Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, telah kondusif dan terkendali pasca ricuh Kamis malam.
Pantauan Antara News di lokasi Jumat dini hari, sampah, batu dan ban bekas menghiasai Jalan Gedong Panjang yang merupakan jalan raya di area luar masjid.
Bau gas air mata masih terasa pekat di mata dan hidung. Begitu juga dengan aroma barang-barang yang dibakar para demonstran.
Polisi masih berjaga di sejumlah titik, antara lain dekat gerbang masuk Masjid Luar Batang, Apartemen Mitra Bahari, serta dekat pintu tol Gedong Panjang.
Sejumlah warga tampak masih berkumpul di beberapa tempat. Kendaraan bermotor masih belum diperbolehkan melewati jalan raya.
Area Masjid Luar Batang aman, gas air mata masih menyengat
5 November 2016 01:22 WIB
Pintu gerbang Masjid Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, saat dipantau pada Jumat dini hari (ANTARA News/Try Reza Essra)
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016
Tags: