PBB, Amerika Serikat (ANTARA News) - Dewan Keamanan PBB pada Senin setuju untuk melanjutkan pengerahan misi baru PBB untuk Kolombia, yang akan mengawasi gencatan senjata sampai sebuah perjanjian damai final tercapai.
DK PBB mendukung rekomendasi dari Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon untuk mengerahkan 400 pengamat di Kolombia, setelah Presiden Juan Manuel Santos memperpanjang gencatan senjata dengan pemberontak FARC sampai 31 Desember.
Pemerintah menandatangani sebuah perjanjian damai historis dengan Pasukan Revolusioner Bersenjata Kolombia (FARC) pada 26 September untuk mengakhiri konflik selama puluhan tahun. Namun, dalam langkah yang mengejutkan, para pemilih menolak perjanjian tersebut dalam sebuah referendum.
Dengan 152 pengamat sudah dikerahkan di lapangan, Ban mengatakan kepada anggota dewan dalam sebuah surat bahwa penting untuk "segera meningkatkan kapasitas misi" agar bisa memulai pengawasan gencatan.
Di bawah perjanjian damai itu, misi PBB ditugaskan mengawasi perlucutan senjata pemberontak. Namun misinya untuk saat ini hanya terbatas pada pengawasan gencatan senjata, demikian seperti dikutip dari AFP. (mu)
PBB setuju lanjutkan misi di Kolombia
1 November 2016 16:32 WIB
PBB (en.wikipedia.org)
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016
Tags: