Bandung (ANTARA News) - Tim atletik Jawa Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Jawa Tengah berbagi emas pada nomor lari estafet 4x100 meter Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2016 Jabar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Jumat.

Medali emas Jawa Barat diperoleh dari lari estafet 4x100 meter putra klasifikasi T11-13 (tuna netra). Jawa Tengah (Jateng) mendominasi perlombaan lari estafet nomor 4x100 meter klasifikasi T+54 (tuna rungu wicara) serta NTT meraih emas pada nomor estafet 4x100 meter klasifikasi T20 (tuna grahita).

Tim atletik Jawa Barat (Jabar) menambah emasnya pada nomor estafet 4x100 meter T 11-13 (tuna netra) putra dengan formasi atlet Ganjar Jatnika, Amirul Salam, Syawaluddin Dalimunte, dan Abdul Halim . Kwartet Jabar itu finish terdepan dengan catatan waktu 46:83 detik.

Medali perak diraih oleh kwartet Sulawesi Utara Jeremy Maliki, Suharman, Jally Unsung, dan Junaidi Ahmad yang menyelesaikan lomba di urutan kedua dengan catatan waktu 52:50. Perunggu diraih oleh tim Bali. I Wayan Tomi Yasa, Wayan Mudrayana, Dewa Putu Sikantara, dan Dewa Made Ari Sanjaya menyelesaikan perlombaan dengan catatan waktu 52:78.

Sedangkan Jateng mendominasi perlombaan lari estafet nomor 4x100 meter klasifikasi T+54 (tuna rungu wicara). Jateng yang turun dengan formasi Suyud Hambari, Baus Nurrohim, Agus Saptono, dan Ega Rizky Firmanto finis terdepan dengan catatan waktu 44:95.

Perak nomor itu diraih Jabar melalui kwartet Denis Daniar Syah, M Febiyanto, Bagus Mas Ari Sadewa, dan Wahyu Fitriyanto. Perunggu diraih tim Papua Lukas Kanembut, Johanes Waromi, Wellin Junaianto, dan Fernando Jitmau asal Papua yang menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 46:65.

Emas estafet lainya diriah NTT di nomor estafet 4x100 meter klasifikasi T20 (tuna grahita) putra.

NTT yang menurunkan empat pelarinya, Oristi Sakan, Esron Tamonob, Jondi Erikson, dan Felypus Kolyman berhasil mengakhiri perlombaan dengan catatan waktu tercepat 47:53.

Perak diraih Ahmad Agung, Mahmudi, Fadli Amrullah, dan Ridwan Dharsono, yang menyelesaikan perlombaan dengan catatan waktu 47:63. dan perunggu untuk tim Riau Aldino Waldi, Dodi Alfaet, Erwandi, dan Ade Septian Saputra, Riau yang menyelesaikan perlombaan dengan catatan waktu 48:26.