Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi lawas January Christy meninggal dunia Jumat dini hari tadi di Bandung, Jawa Barat. January Christy wafat pada usia 58 tahun.

Kabar duka itu dipastikan oleh Kepala Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) Triawan Munaf melalui akun Twitternya.

"Indonesia kehilangan satu lagi penyanyi bersuara khas... January Christy, 16 Sept jam 00:45 di Bandung. Innalillahiwainalilaihi raji'un." cuit Triawan di akun @Triawan.

Jasad January Christy akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum Jeruk Purut, Jakarta.

January lahir di Bandung pada 17 Januari 1958. Sebelum berkarir di Indonesia, mendiang pernah rekaman di Jerman. Salah satu lagu yang dikenal dari January adalah "Melayang" yang diciptakan grup jazz 2D Dian Pramana Poetra dan Deddy Dhukun.

January telah merilis beberapa album, seperti "Melayang" (1986), "Aku Ini Punya Siapa" (1987), "Mana" (1989), "Tutup Mata" (1991) serta "Putra Sang Fajar" (2001).