Ruang pamer yang inovatif dan canggih
BANGKOK--(Antara/BUSINESS WIRE) -- Panasonic Corporation hari ini mengumumkan peresmian 'Panasonic Solution & Innovation Center Thailand' di Bangkok. Didirikan sebagai ruang pamer Factory Automation (FA) Panasonic di Asia Tenggara, fasilitas ini hadir untuk memamerkan berbagai teknologi dan inovasi manufaktur yang mutakhir dan hemat energy dari Panasonic.
Untuk melihat siaran pers multimedia, silakan klik:
http://www.businesswire.com/news/home/20160913005815/en/
Di dunia yang serba digital seperti saat ini, pesatnya permintaan akan smartphone, wearable, dan perangkat elektronik lainnya sudah tak dapat terbendung lagi. Papan sirkuit tercetak built-in merupakan bagian yang tak terpisahkan untuk mengembangkan teknologi-teknologi tersebut. Panasonic Solution & Innovation Center Thailand menghadirkan beragam teknologi manufaktur Panasonic seperti mesin auto-insertion dan surface mount, yang dirancang untuk insersi dan pemasangan berbagai komponen elektronik pada papan sirkuit tercetak berdensitas tinggi.
Pusat inovasi ini tak hanya memamerkan mesin chip mounter dan mesin las Panasonic yang terbaru, tapi juga menghadirkan beragam produk dari mitra-mitra Panasonic seperti rak komponen (component tower) dan mesin inspeksi. Sinergi ini menunjukan pentingnya kompatibilitas jaringan dan keterkaitan teknologi antar penyedia solusi teknologi; dan kontribusi mereka dalam mewujudkan Industry 4.0 dan lini manufaktur yang didukung oleh IoT. Pusat inovasi dioperasikan dan dikelola oleh Panasonic Industrial Devices Sales (Thailand) Co., Ltd.
Di Panasonic Solution & Innovation Center Thailand, pelanggan dapat langsung menjajal proses manufaktur papan sirkuit tercetak dan mesin las dengan membawa sendiri materi atau komponen elektronik untuk diujicobakan. Fasilitas ini juga dilengkapi dengan aula seminar dan ruang konferensi untuk memfasilitasi berbagai seminar dan event terkait otomasi pabrik. Dengan demikian, fasilitas ini diharapkan dapat memberikan manfaat optimal bagi para konsumen yang datanga dan industri manufaktur Asia Tenggara.
Panasonic telah membuka ruang pameran FA di Chicago, AS, pada bulan Juli 2016. Dalam rangka memperluas lini bisnis otomasi pabriknya ke seluruh dunia, ke depannya, Panasonic siap membuka lebih banyak ruang pamer FA di sejumlah kota-kota besar seperti Jakarta, Indonesia, dan Hanoi, Vietnam.
Informasi singkat tentang Panasonic Solution & Innovation Center Thailand
Nama : Panasonic Solution & Innovation Center Thailand
Alamat : 1643/7 New Petchaburi Road, Makkasan, Ratchathewi, Bangkok
Luas lahan : 480 meter persegi, dua lantai
Produk unggulan : Chip mounter, mesin insersi komponen odd-shape, screen printer, reflow,
Mesin inspeksi, mesin las, dll
Mulai dibuka : 9 September 2016
URL : https://www.youtube.com/watch?v=VUbOVUp1E8M
Referensi
Chicago City
Nama : cloud9 Innovation Center
Alamat : 1000 Asbury Drive, Buffalo Grove
Mulai dibuka : Akhir September 2016
Jakarta
Nama : Panasonic Solution & Innovation Center Indonesia
Alamat : Grha Manajemen YMG, Jl. Raya Bogor Km. 29, Jakarta
Mulai dibuka : Akhir September 2016
Hanoi
Nama : Panasonic Solution & Innovation Center Vietnam
Alamat : Plot J1-J2 thang long Ind. Park, Dong Anh Dist., Hanoi
Mulai dibuka : Awal Oktober 2016
Untuk informasi lebih lanjut tentang Panasonic Solution & Innovation Center Thailand, silakan hubungi:
Telephone : +66 2693 3416-17 Ext.1504
e-mail : kondou.naruhiko@jp.panasonc.com
Untuk informasi lebih lanjut tentang bisnis solusi Panasonic Factory Automation, silakan kunjungi
http://industrial.panasonic.com/ww/products/fa-welding/fa
Tentang Panasonic
Panasonic Corporation adalah pemimpin global di bidang pengembangan berbagai teknologi dan solusi elektronik untuk pasar elektronik konsumen, hunian, otomotif, solusi enterprise, dan industri peralatan. Sejak didirikan pada 1918, perusahaan ini telah melebarkan sayapnya ke seluruh dunia dan kini mengoperasikan 474 anak perusahaan dan 94 perusahaan rekanan di seluruh dunia, dengan total penjualan bersih mencapai 7,553 triliun yen (sekira Rp. 930 triliun) untuk tahun fiskal yang berakhir pada 31 Maret 2016. Berkomitmen untuk terus mewujudkan nilai tambah melalui inovasi di seluruh divisi organisasinya, perusahaan ini menggunakan kapabilitas teknologinya untuk mewujudkan kehidupan yang lebih baik dan dunia yang lebih untuk para konsumennya. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Panasonic: http://www.panasonic.com/global
Tentang Panasonic Asia Pacific
Panasonic Asia Pacific menyediakan berbagai produk dan solusi Panasonic di seluruh kawasan Asia Tenggara dan Oseania (APAC), yang meliputi 27 negara termasuk 10 kantor di Australia, Kamboja, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Selandia Baru, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.
Berpusat di Singapura, kantor pusat regional Panasonic Asia Pacific berfokus pada penciptaan Kehidupan yang Lebih Baik, untuk Wujudkan Dunia yang Lebih Baik dengan mempromosikan portofolio B2B-nya seperti dalam sektor peralatan elektronik rumah tangga dan bisnis solusi pengembang sekaligus menjaga laju pertumbuhan B2C. Di seluruh Asia Pasifik, Panasonic memiliki 37 fasilitas manufaktur, yang mendukung berbagai aktivitas produksi global Panasonic di industri peralatan elektronik rumah tangga, solusi sistem, pertanian, energi, peralatan elektronik, komponen, dan perangkat. Untuk informasi lebih lanjut, silakan klik: http://panasonicapac.mynewsdesk.com/
Baca versi aslinya di businesswire.com:
http://www.businesswire.com/news/home/20160913005815/en/
Kontak:
Media contact:
Panasonic Corporation
Global Communications Department
TEL: +81-(0)3-3574-5729
FAX: +81-(0)3-3574-5691
atau
Panasonic Asia Pacific
Brand Management Department
TEL: +65 6390 3513
FAX:+65 6390 3510
Sumber: Panasonic Corporation
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Panasonic buka "Panasonic Solution & Innovation Center Thailand"
14 September 2016 11:48 WIB
Tampak depan "Panasonic Solution & Innovation Center Thailand" (Antara)
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2016
Tags: