Jakarta (ANTARA News) - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tidak mempermasalahkan besaran dana yang akan diberikan pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga pada Tim Nasional Usia 19 Tahun yang akan menghadapi AFF Cup U-19 pada September ini.
"Kami sudah menjelaskan dana yang dibutuhkan Timnas U-19 kepada Kemenpora. Terkait besarannya federasi siap menyesuaikan dan tidak mempermasalahkan besaran nilai yang diberikan Kemenpora," kata Sekretaris Jenderal PSSI Azwan Karim yang dilansir dari laman resmi PSSI (www.pssi.org), Rabu.
Sementara itu, Deputi IV Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Gatot S Dewa Broto mengatakan pihaknya untuk saat ini tidak bisa memenuhi permintaan PSSI seluruhnya senilai Rp3 miliar untuk Timnas U-19.
"Kami tidak bisa memenuhi dana Rp3 miliar karena ada pemotongan anggaran dari pemerintah pusat untuk seluruh Kementerian di Indonesia," kata Gatot yang juga Juru Bicara Kemenpora tersebut.
Gatot menegaskan karena alasan tersebut juga pemerintah hanya bisa menyanggupi sebagian permintaan bantuan dana oleh federasi.
"Yang jelas saat ini kami sudah setuju memberikan bantuan dana kepada Timnas U-19 yang besarannya Rp1 miliar," kata Gatot.
Sekjen PSSI Azwan Karim pada hari ini melakukan pertemuan dengan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga sekaligus Juru Bicara Kemenpora Gatot S Dewa Broto untuk membahas dana yang dibutuhkan Timnas Indonesia khususnya Timnas U-19 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.
Seperti diketahui, Timnas U-19 akan menghadapi AFF Cup U-19 mulai tanggal 12 hingga 24 September 2016 mendatang di Hanoi, Vietnam. Saat ini Garuda Muda sedang melakukan pemusatan latihan di kota Yogyakarta.
PSSI tak permasalahkan besaran dana Timnas U-19
31 Agustus 2016 22:24 WIB
PSSI (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016
Tags: