Tim Penyelidik KNKT, Kapten Khaerudin, di Cirebon, Rabu, mengatakan, semua tahapan penyelidikan pesawat terbang ini memerlukan waktu 12 bulan hingga kesimpulan penyebab-penyebab pasti kecelakaan penerbangan itu bisa diajukan kepada pihak yang berwenang.
Penyelidikan lapangan, kata dia, memerlukan waktu tidak lebih cepat dari dua pekan.
Dia menegaskan, publikasi hasil kerja KNKT atas kecelakaan pesawat terbang harus dilakukan secara resmi. Pihak-pihak lain yang tidak terkait langsung secara teknis, administratif, dan lain-lain, diharapkan jangan memberi komentar tentang sebab-musabab kecelakaan seperti itu.