Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Eduard Tjong, menetapkan 23 nama pemain yang akan memperkuat Timnas Garuda Muda pada kejuaraan Piala AFF 2016 di Hanoi, Vietnam, 11-24 September.

Berdasarkan data dari tim media PSSI yang diterima di Jakarta, Selasa, dari 23 nama yang akan dibawah ke Vietnam itu tidak ada nama Samuel Cristianson. Pemain dengan posisi full back kiri ini resmi dicoret karena kondisinya belum maksimal usai cedera.

"Samuel dicoret karena masih ada rasa takut akan cederanya kambuh lagi. Sebelumnya tim pelatih melakukan pemantauan selama pemusatan latihan di Yogjakarta. Akhirnya tim pelatih memutuskan dicoret," kata Eduard Tjong dalam keterangannya.

Samuel Cristianson mendapatkan cedera saat Timnas Garuda Muda menjalani pemusatan latihan di National Youth Training Center, Bojongsari, Depok. Saat itu cedera lutut cukup serius sehingga harus mendapatkan perawatan. Sebenarnya, cederanya mulai membaik saat pemusatan latihan dilanjutkan di Yogjakarta.

Setelah menetapkan pemain yang akan dibawa ke Vietnam. Eduard Tjong ternyata masih menjadwalkan beberapa pertandingan ujicoba bagi Awan Setho Raharjo dan kawan-kawan baik melawan tim lokal maupun ujicoba internasional.

Khusus untuk ujicoba dengan tim lokal, mantan pelatih Persela Lamongan itu menetapkan akan menghadapi Persikama Kabupaten Magelang di Stadion Gemilang Bumirejo Mungkid, Rabu (24/8) dan PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (26/8).

Sedangkan untuk ujicoba internasional yang diharapkan oleh pelatih Eduard Tjong dijadwalkan akan dilakukan pekan depan.

Berikut 23 pemain Timnas U-19 yang dibawa ke Vietnam:



1. Muhammad Riyandi (Kiper), Barito Putera

2. Satria Tama Hardiyanto (Kiper), Persegres Gresik

3. Awan Setho Raharjo (Kiper), Persip Pekalongan

4. Arizky Wahyu Satria (Bek), ASIFA

5. Bagas Adi Nugroho (Bek), MSG

6. Jujun Saepuloh (Bek), Persib

7. Ibrahim Sanjaya (Bek), Persip Pekalongan

8. Habibi (Bek), PS Bangka

9. Andy Setyo Nugroho (Bek), Pusamania Borneo FC

10. Chrystna Bhagascara (Gelandang), ASIFA

11. Satria Wardana (Gelandang), Kwarta Medan

12. Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Gelandang), MSG

13. Syahrian Abimanyu (Gelandang), MSG

14. Abdul Haris Tuakia (Gelandang), PPLM

15. Edo Febriansah (Gelandang), PPLM

16. Nevy Alexsander Dwaramury (Gelandang), PPLM

17. Pandi Lestaluhu (Gelandang), PS TNI

18. Asnawi Mangkualam Bahar (Gelandang), PSM Makassar

19. Muhammad Alwi Slamat (Gelandang), Semen Padang

20. Sandi Pratama (Gelandang), PS Bangka

21. Saddil Ramdani (Gelandang), ASIFA

22. Muhammad Rafli (Penyerang), ASIFA

23. Muhammad Dimas Drajad (Penyerang), PS TNI.