Jakarta (ANTARA News) - Galeri Foto Jurnalistik Antara (GFJA) menggelar pameran bertajuk "Bingkisan 71th Revolusi" yang menceritakan yang menceritakan masa-masa Proklamasi dan periode revoluis fisik pada 1945 hingga 1950.




"Salah satu misinya adalah untuk merawat kemerdekaan. Kita harus. Kali ini dengan fotografi jurnalistik kita coba menggali terus-menerus sumber-sumber baru untuk bisa kita tampilkan ke masyarakat," kata Direktur GFJA sekaligus kurator pameran, Oscar Motuloh, saat pembukaan di Jakarta, Jumat malam.




Tak hanya foto dan replika, pameran yang berlangsung pada 19 Agustus hingga 19 September 2016 itu juga menampilkan tulisan tangan teks Proklamasi, dokumen orang terkemuka pada masa itu, komik, pamflet, serta poster.




Materi pameran yang berjumlah 253 itu didapatkan dari kantor berita IPPHOS untuk foto-foto, Museum Bronbeek untuk materi dari Belanda, dan filateli dari Perhimpunan Filateli Indonesia.




Berikut video singkat tentang pameran "Bingkisan 71th Revolusi":