Rio de Janeiro (ANTARA News) - Petinju kelas ringan Robson Conceicao memenangi medali emas pertama untuk Brasil dari cabang olahraga tinju Selasa waktu setempat di bawah sorak sorai pendukung tuan rumah saat mengukir kemenangan mutlak atas lawannya dari Prancis Sofiane Oumiha.
Unggulan teratas asal Kuba sekaligus peraih medali perunggu kelas bantam pada Olimpiade 2012 Lazaro Alvarez, yang takluk di semifinal, dan Otgondalai Dorjnyambuu asal Mongolia memenangi medali perunggu.
Conceicao, yang berasal dari Salvador di negara bagian timur laut Bahia, unggul sejak bel dibunyikan.
Dengan yel-yel "Brasil, Brasil" bergemuruh di sekitar arena, petinju 27 tahun itu memenangi dua ronde pertama dari ketiga papan skor juri.
"Ini merupakan momen paling luar biasa," ucapnya kepada para pewarta. "Saya juara Olimpiade, hidup saya berubah untuk selamanya."
Conceicao telah mengangkat tinjunya untuk menyambut dukungan para penggemar sebelum wasit resmi mengangkatnya untuk memutuskan dia sebagai pemenang.
Brazil memenangi tiga medali dari cabang olahraga tinju pada Olimpiade London 2012, yang pertama dalam 42 tahun, di mana medali perak Esquiva Falcao Florentino di kelas bantam menjadi pencapaian terbaik mereka sampai Selasa tu.
(H-RF/A020)
OLIMPIADE 2016 - Conceicao persembahkan emas pertama tinju kepada Brasil
17 Agustus 2016 09:12 WIB
Petinju Brasil Robson Conceicao (Reuters)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016
Tags: