Manado (ANTARA News) - PT Jasa Marga melakukan investasi sebesar Rp5 triliun untuk membangun jalan tol Manado-Bitung yang saat ini dalam proses pembebasan lahan.

"Kami masih menunggu pembebasan lahan, dan berupaya di akhir tahun sudah mulai jalan," kata Direktur Jasa Marga Manado-Bitung George Manuru di Manado, Selasa.

George mengatakan memang jalan tol Manado-Bitung dengan panjang 39 kilometer. Sementara dari 0-14 kilometer akan dikerjakan langsung oleh pemerintah dengan anggaran dari APBN.

Sedangkan 14-39 kilometer akan dikerjakan langsung oleh PT Jasa Marga dengan investasi sebesar Rp5 triliun.

Dia menjelaskan pemerintah pusat dalam hal ini Presiden Joko Widodo menginginkan Jalan tol Manado-Bitung selesai di tahun 2018.

"Sehingga, saat ini kami terus melakukan koordinasi dengan Badan Pertanahan Nasional serta Kementerian PU agar pembebasan lahan segera diselesaikan," jelasnya.

Pihaknya berharap akhir tahun ini, pembebasan lahan bisa mencapai 75 persen, sehingga pembangunan tol bisa segera dilakukan, mengingat target selesai tahun 2018.

"Saat ini tim kerja sudah ditambah menjadi empat sehingga, bisa mempercepat pembebasan lahan," katanya.

Pembangunan jalan tol Manado-Bitung dari 0-7 kilometer sudah 92 persen selesai.

"Kami cukup optimistis target selesainya jalan tol Manado-Bitung pada tahun 2018," pungkasnya.