Cirebon (ANTARA News) - Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita meresmikan 10 kampung usaha kecil menengah (UKM) digital di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, hasil kerja sama PT Telkom Indonesia dengan pemerintah setempat.

"Dengan adanya kampung UKM digital diharapkan UKM di Indonesia khususnya di Cirebon bisa semakin maju," kata Mendag saat memberikan sambutan pada acara peresmian kampung UKM digital di Desa Tegalwangi, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Kamis.

Enggar menuturkan UKM merupakan penopang ekonomi nasional dan dalam kondisi ekonomi global saat ini UKM-lah yang sanggup bertahan. Kenyataan ini terbukti dari data yang dihimpun oleh pihaknya.

"UKM merupakan penopang ekonomi nasional, apalagi pada kondisi seperti sekarang ini," ujarnya.

Sementara itu GM Telkom Cirebon Teguh Irwandi menyampaikan permasalahan UKM saat ini rata-rata pada masalah pemasaran, permodalan, kompetensi, dan logistik.

Pihaknya berharap dengan kerja sama ini Telkom bisa membantu mendigitalisasi pemasaran melalui pelatihan yang diberikan kepada para pelaku UKM.

"Selain membantu pada pemasaran lewat online, kami juga akan membantu permodalan lewat CSR dan juga distribusi bekerja sama dengan JNE," katanya.

Sepuluh kampung UKM digital itu adalah Dukuputang (kerajinan batu alam), Cikeduk (mebeler), Jamblang (gerabah), Manunggal (gincu), Perbutulan (konveksi), Suciayumajakuning (agribisnis), Galmantaro (rotan), Kebarepan (sandal), Tegalgubug dan Winangun (grosir).

Masing-masing kampung itu mempunyai kerajinan sendiri dan pihak Telkom akan terus membantu dan mengembangkan kampung digital itu.