Shanghai (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong berakhir sedikit berubah pada Selasa, mengambil jeda setelah mencapai tingkat tertinggi delapan bulan di sesi sebelumnya, karena penurunan saham-saham TI dan utilitas mengimbangi keuntungan di energi dan properti.

Indeks Hang Seng (HSI) turun 0,1 persen menjadi ditutup pada 22.465,61 poin, sedangkan indeks CEI (China Enterprises Index) naik tipis 0,3 persen menjadi berakhir di 9.301,17 poin.

Pasar tidak terpengaruh oleh data yang menunjukkan bahwa inflasi harga konsumen Tiongkok turun ke terendah enam bulan, sekalipun penurunan panjang di harga produsen terus moderat, mengurangi tekanan pada beberapa neraca perusahaan, khususnya di industri berat.

Saham sektor TI turun 0,4 persen dan utilitas turun 0,2 persen, mengimbangi keuntungan di sektor energi dan properti yang masing-masing naik 0,6 persen dan 0,5 persen.

Pengembang China Evergrande Group naik 0,9 persen, memperpanjang keuntungan untuk hari keempat berturut-turut. Saham mencapai tertinggi

tiga bulan setelah perusahaan mengatakan telah membeli saham di Vanke saingannya dan meningkatkan kepemilikannya di perusahaan perdagangan barang Langfang Development Co Ltd menjadi 15 persen, demikian Reuters.

(A026/A011)