Ferdinand pingsan usai dikalahkan Bhayangkara Surabaya United
25 Juli 2016 23:43 WIB
Pesepakbola PSM Makassar Ferdinan Sinaga (kiri) berusaha melewati dua pesepakbola Bhayangkara Surabaya United Otavio Dutra (kanan) dan WAhyu subo Seto (tengah) saat bertanding dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 di Stadion Mattoanging Gelora Andi Mattalatta Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (25/7/2016). Tuan rumah PSM Makassar kalah atas tamunya Bhayangkara Surabaya United dengan skor 1-2 (0-0). (ANTARA FOTO/Yusran Uccang)
Makassar (ANTARA News) - Striker PSM Ferdinand Sinaga pingsan usai memperkuat tim Juku Eja menghadapi Bhayangkara Surabaya United (BSU) dengan skor 1-2 untuk tim tamu di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan, Senin malam.
Salah seorang penonton, Muhammad Nur di Makassar, mengaku melihat mantan pemain terbaik liga Indonesia itu digotong ke dalam mobil untuk selanjutnya dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Saya kurang tahu apa penyebabnya. Saya juga melihat pemain PSM lainnya yakni Jajang Maulana begitu sibuk menelepon istri dari Ferdinand Sinaga," jelasnya.
Mengenai kepastian faktor apa yang menyebabkan mantan pemain Sriwijaya dan Persib Bandung itu pingsan, juga belum diketahui secara pasti.
Namun diduga pemain tersebut mengalami kelelahan atau kecapean setelah tampil selama 90 menit dalam pertandingan yang disaksikan ribuan suporter dari kedua tim tersebut.
Sementara untuk pertandingannya sendiri, tim tamu BSU sukses membungkam tuan rumah PSM Makassar dengan skor 2-1 dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging.
Dua gol tim tamu masing-masing dipersembahkan Thiago Furtuoso pada menit ke-66 serta Khair Allah saat pertandingan memasuki menit ke-70. Adapun gol hiburan dari PSM dicetak Ardan Aras pada menit ke-84.
Pelatih Kepala BSU, Ibnu Grahan,mengaku jika pada dasarnya timnya hanya menargetkan bisa mencuri satu poin dalam lawannya ke Makassar.
Namun dengan permainan yang begitu tinggi dari para pemain akhirnya mampu memenangkan pertandingan dan membawa pulang tiga poin dari Kota Daeng.
"Kita pada akhirnya bisa unggul 2 gol dibabak kedua sebelum akhirnya diperkecil 1-2 oleh tim tuan rumah jelang berakhirnya pertandingan. Kami tentu bersyukur dan berbangga dengan keberhasilan tim meraih tiga poin,"ujarnya.
Salah seorang penonton, Muhammad Nur di Makassar, mengaku melihat mantan pemain terbaik liga Indonesia itu digotong ke dalam mobil untuk selanjutnya dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Saya kurang tahu apa penyebabnya. Saya juga melihat pemain PSM lainnya yakni Jajang Maulana begitu sibuk menelepon istri dari Ferdinand Sinaga," jelasnya.
Mengenai kepastian faktor apa yang menyebabkan mantan pemain Sriwijaya dan Persib Bandung itu pingsan, juga belum diketahui secara pasti.
Namun diduga pemain tersebut mengalami kelelahan atau kecapean setelah tampil selama 90 menit dalam pertandingan yang disaksikan ribuan suporter dari kedua tim tersebut.
Sementara untuk pertandingannya sendiri, tim tamu BSU sukses membungkam tuan rumah PSM Makassar dengan skor 2-1 dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging.
Dua gol tim tamu masing-masing dipersembahkan Thiago Furtuoso pada menit ke-66 serta Khair Allah saat pertandingan memasuki menit ke-70. Adapun gol hiburan dari PSM dicetak Ardan Aras pada menit ke-84.
Pelatih Kepala BSU, Ibnu Grahan,mengaku jika pada dasarnya timnya hanya menargetkan bisa mencuri satu poin dalam lawannya ke Makassar.
Namun dengan permainan yang begitu tinggi dari para pemain akhirnya mampu memenangkan pertandingan dan membawa pulang tiga poin dari Kota Daeng.
"Kita pada akhirnya bisa unggul 2 gol dibabak kedua sebelum akhirnya diperkecil 1-2 oleh tim tuan rumah jelang berakhirnya pertandingan. Kami tentu bersyukur dan berbangga dengan keberhasilan tim meraih tiga poin,"ujarnya.
Pewarta: Abd Kadir
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016
Tags: