Batam (ANTARA News) - Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim, Suwarso, mengimbau penumpang pesawat datang lebih awal sehingga memiliki waktu yang cukup untuk antre mendaftarkan keberangkatan pada suasana angkutan Lebaran.

"Kami minta pemudik lebih awal datang ke bandara sehingga memiliki cukup waktu untuk antre check-in dan tidak tertinggal pesawat," katanya di Batam, Kepri, Selasa.

Ia mengatakan, "check in" membutuhkan waktu lebih lama dalam beberapa hari kedepan sebab jumlah penumpang akan melonjak tajam.

"Beberapa hari ini saja kenaikan dibandingkaan hari biasa sudah mencapai 25 persen. Semakin dekat Lebaran ini, jumlah pemudik akan semakin padat," kata dia.

Suwarso juga mengatakan sudah meminta pihak maskapai untuk menambah petugas "check in" dan loket cadangan sehingga jika terjadi gangguan bisa segera diatasi.

"Kami sudah minta sistem dan petugas ditambah agar proses checkin bisa lancar sehingga calon penumpang tidak mengantre terlalu lama apalagi sampai ada yang tertinggal. Karena jika ada yang tertinggal bisa mengakibatkan kegaduhan," kata Suwarso.

Sementara itu manajemen Lion Group Batam membuka layanan checkin di luar Bandara Internasional Hang Nadim Batam untuk memudahkan warga yang hendak mudik Lebaran Idul Fitri 1437 Hijriah.

"Bagi yang kelompok minimal enam orang bisa melakukan check in di Kantor Lion Group GGI Hotel, Mega Mal, dan Panbil Mal. Jadi sesampainya di bandara sudah memegang boarding pass dan tingal memasukkan bagasi saja pada layanan nomor tujuh," kata Distrik Manager Lion Group Batam, M Zine Bire di Batam.

Layanan nomor tujuh pada areal checkin Bandara Hang Nadim khusus diperuntukkan hanya bagi calon penumpang Lion Group yang sudah melakukan checkin di diluar bandara sehingga tidak perlu lagi mengantre lama.

"Check in di tempat-tempat tersebut berlaku untuk Lion Group meliputi Lion Air, Batik Air, dan Wings Air. Ini salah satu upaya kami meningkatkan pelayanan bagi pada pelanggan mengingat saat musim mudik checkin penumpang di bandara selalu membludak," kata dia.

Bagi penumpang yang tetap ingin check in di bandara, ia juga mengimbau agar datang lebih awal maksimal satu jam sebelum jadwal keberangkatan agar tidak tertinggal pesawat.

"Kami imbau sebisa mungkin datang lebih awal ke bandara lebih awal agar tidak terjadi masalah saat harus antre lama saat check in. Satu jam sebelum terbang harus sudah ada di bandara," kata Bire.