Jakarta (ANTARA News) - Persaingan memperebutkan juara Liga Spanyol musim ini tinggal menyisakan dua tim yakni Barcelona dan Real Madrid dengan satu pertandingan tersisa.

Saat ini Barca memimpin klasemen sementara dengan nilai 88, sedangkan Madrid di urutan kedua dengan nilai 87 atau selisih satu poin.

Sementara itu urutan ketiga Atletico Madrid, kini memiliki nilai 85, tidak mungkin lagi menjadi juara setelah kekalahan yang menyesakkan dari penghuni dasar klasemen Levante 1-2 pada pertandingan pekan lalu.

Atletico memang masih mungkin menyamai nilai Barca jika pada pertandingan terakhir memenangi pertandingan dan Barca kalah dari lawannya, namun pasukan Diego Simeone ini kalah head to head (Atletico dua kali kalah).

Melihat selisih yang tipis antara Barca dan Madrid maka juara akan ditentukan pada laga terakhir (laga ke-38), 14 Mei 2015. Kedua tim akan menjadi tim tamu. Barcelona akan menghadapi tuan rumah Granada (urutan 16) sementara Real Madrid bertandang ke markas Deportivo La Coruna (urutan 13).

Namun Barca diuntungkan dibandingkan Mandrid karena memiliki nilai satu poin lebih tinggi dan unggul head to head (Barca menang 4-0 pada putaran pertama dan kalah 1-2 pada putaran kedua).

Barca akan menjadi juara jika memenangi pertandingan terakhir, apapun hasil pertandingan Madrid.

Sementara Madrid harus memenangi pertandingan jika ingin menjadi juara dengan harapan Lionel Messi dan kawan-kawan kalah.

Jika Ronaldo dan kawan-kawan hanya memperoleh hasil seri dan Barcelona kalah maka nilai kedua tim sama yakni 88. Namun Madrid kalah head to head.

Jadwal (WIB)
(Tuan rumah disebut di depan)

Sabtu, 14 Mei

01:30
Valencia
vs.
Real Sociedad
22:00
Deportivo La Coruña
vs.
Real Madrid
22:00
Granada
vs.
Barcelona


Minggu, 15 Mei

00:30
Athletic Club
vs.
Sevilla
00:30
Atlético Madrid
vs.
Celta de Vigo
17:00
Málaga
vs.
Las Palmas

Senin, 16 Mei

00:00
Espanyol
vs.
Eibar
00:30
Rayo Vallecano
vs.
Levante
00:30
Real Betis
vs.
Getafe
00:30
Sporting Gijón
vs.
Villarreal


Klasemen sementara

Pos Tim M M D K +/- N
1 Barcelona 37 28 4 5 +80 88
2 Real Madrid 37 27 6 4 +74 87
3 Atlético Madrid 37 27 4 6 +43 85
4 Villarreal 37 18 10 9 +11 64
5 Celta de Vigo 37 17 9 11 -6 60
6 Athletic Club 37 17 8 12 +11 59
7 Sevilla 37 14 10 13 +3 52
8 Málaga 37 11 12 14 +0 45
9 Real Sociedad 37 12 9 16 -4 45
10 Las Palmas 37 12 8 17 -5 44
11 Valencia 37 11 11 15 -1 44
12 Eibar 37 11 10 16 -10 43
13 Deportivo La Coruña 37 8 18 11 -14 42
14 Real Betis 37 10 12 15 -19 42
15 Espanyol 37 11 7 19 -36 40
16 Granada 37 10 9 18 -20 39
17 Getafe 37 9 9 19 -29 36
18 Sporting Gijón 37 9 9 19 -24 36
19 Rayo Vallecano 37 8 11 18 -23 35
20 Levante 37 8 8 21 -31 32

Update: Klasemen Liga Spanyol, selamat Barcelona juara