Bedugul, Bali (ANTARA News) - Mobil keluaran terbaru Mitsubishi, All New Pajero Sport, menjadi tulang punggung penjualan kendaraan penumpang merek Jepang itu di aktivitas bisnis distributor resmi mereka di Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, hingga caturwulan pertama 2016 dengan terjual di angka 9.387 unit.




Kepala Grup Penjualan MMC KTB, Imam Choeru Cahya, menuturkan sedikitnya ada dua kesan pertama yang didapat testimoni yang berhasil dikumpulkan pihaknya dari para konsumen.




"Pertama waktu masih pemesanan dan belum kami kasih lihat unitnya baru berupa gambar, tentunya impresi pertama mereka masih terkesan dari segi eksterior All New Pajero Sport," kata Imam di sela-sela gelaran "Explore Dewata with the All New Pajero Sport" di Bali, 10-12 Mei 2016.




Pajero Sport generasi teranyar yang diluncurkan pada 29 Januari 2016 untuk pasar Indonesia itu memang mengusung sejumlah perubahan eksterior, yang paling kentara adalah penggunaan desain Dynamic Shield di bagian depan yang memang merupakan identitas baru kendaraan penumpang Mitsubishi.




Sementara di bagian belakangnya mobil tersebut dihiasi LED Rear Combination berdesain unik dan berkarakter yang kian memancarkan citra khas saat dipandang oleh pengemudi lain di malam hari.




Kemudian, Imam melanjutkan, ketika unit All New Pajero Sport sudah dihadirkan salah satu aspek yang mendapat respon paling positif dari konsumen adalah kenyamanan berkendara yang diusung mobil tersebut.




"Karena mungkin dianggap signifikan perbedaannya untuk kenyamanan itu di All New Pajero Sport dibandingkan generasi lamanya," ujar Imam.




Kenyamanan memang menjadi salah satu dari empat karakteristik utama yang disematkan untuk All New Pajero Sport selain desain kualitas tinggi, performa superior dan penyematan inovasi serta keleluasaan.




Tersedia dalam empat varian, All New Pajero Sport ditawarkan dengan banderol mulai dari Rp446.000.000 hingga Rp623.000.000 untuk harga on the road Jakarta.