Semarang (ANTARA News) - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta agar Sepuluh Program Pokok PKK terus diterapkan dan dilaksanakan oleh masyarakat pada kehidupan sehari-hari.

"PKK itu gerakan yang dahsyat, jika sepuluh programnya diikuti dan dikerjakan satu per satu, maka akan bisa menyelesaikan seluruh urusan yang ada," kata Ganjar di Semarang, Minggu.

Ganjar menjelaskanm pada Sepuluh Program Pokok PKK juga dibahas mengenai pentingnya pendidikan, kesehatan, menjaga lingkungan hingga pentingnya berkoperasi. Program tersebut juga bisa menjadi pedoman bagi masyarakat dalam bertingkah laku.

"Oleh karena itu, gerakan PKK sangat diperlukan karena bisa memberikan sosialisasi apapun hingga tingkat keluarga," ujarnya.

Ia pun mengapresiasi semua ibu-ibu anggota Tim Penggerak PKK di Jawa Tengah. "Saya berterima kasih kepada ibu-ibu PKK, gaji tidak ada tapi kerja jalan terus, luar biasa," katanya.

Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Tengah Siti Atikoh Supriyanti menambahkan, tim PKK tengah fokus pada sejumlah hal seperti pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan kekerasan dalam rumah tangga, pernikahan dini dan pornografi, serta pencegahan penularan HIV/AIDS.

"Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat dalam upaya penurunan angka kematian ibu dan bayi serta demam berdarah," ujarnya.