"Maka TNI melakukan operasi-operasi juga koordinasi dengan Kementerian Luar Negeri yaitu operasi intelijen," katanya.
Sebelumnya Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, menyampaikan, pembebasan terhadap 10 ABK WNI yang disandera berkat diplomasi total yang melibatkan banyak pihak. Marsudi tidak mengurai pihak-pihak yang dia maksud itu.
"Saya mohon doa agar yang empat bisa kami bebaskan dengan selamat," kata Nurmantyo, di Istana Kepresidenan Bogor, Minggu, setelah mendampingi Presiden Jokowi, dalam jumpa pers terkait pembebasan 10 WNI anak buah kapal.
Nurmantyo menyatakan, Markas Besar TNI akan kembali melakukan diplomasi atau operasi total yang melibatkan banyak pihak sebagaimana operasi pembebasan terhadap 10 ABK WNI yang telah berhasil dilakukan.