Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama yang akrab dipanggil Ahok mengatakan bahwa 550 bus Transjakarta yang belum beroperasi masih menunggu Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

"Tunggu STNK saja, itu masalah mengetik surat saja kok. Minggu ini sudah mau masuk lagi 250 atau 300 bus," kata Ahok di Jakarta, Senin.

Hal tersebut mengingat kebutuhan armada transportasi umum di Jakarta mendesak, apalagi dihapusnya kawasan "3 in 1" sampai 14 Mei 2016.

Selain itu, Ahok berencana melakukan pelebaran trotoar sampai 9,5 meter yang mempermudah orang berjalan kaki setelah naik kereta atau bus.

"Kalau lebarin jalan terus, mobil terus tidak habis, potong saja jalannya yang kita lebarin trotoarnya. Tapi orang ke luar dari kereta dan naik dari bus dan jalan kaki enak," kata Ahok.

Dan pohon ditanam di trotoar yang lebar dan bisa dilewati orang dan tidak sempit jalannya, katanya.

"Karena orang di dunia sudah tahu bangun transportasi harus berbasis rel," kata Ahok.