Jalur kereta api di Garut longsor
12 April 2016 23:13 WIB
ilustrasi Sejumlah pekerja melakukan perbaikan jalur kereta api (KA) jurusan Bogor-Sukabumi yang longsor di tebing sungai Cisadane, KM 11 Kampung Bojong Menteng, Desa Cibalung, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (24/3/2016). (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah) ()
Bandung (ANTARA News) - Jalur rel kereta api di perlintasan Warung Bandrek, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa malam, dilaporkan longsor.
"Ya (ada longsor) saya sedang menuju lokasi," kata Manager Humas PTKAI Daop 2 Bandung, Zunerfin saat dihubungi wartawan, Selasa malam.
Zunerfin belum dapat menyampaikan informasi lengkap terkait laporan longsor di jalur itu.
Informasi yang dihimpun dari kepolisian, longsor di jalur rel kereta api itu terjadi setelah hujan mengguyur kawasan itu.
Kepolisian Sektor yang terdapat jalur kereta api saling berkoordinasi untuk melakukan pengamanan.
Anggota Satuan Lalu Lintas Polsek Malangbong Brigadir Dani Nuroni mengatakan telah mendapatkan informasi longsor tersebut, kemudian melakukan peninjauan di Stasiun Cipeundeuy, Kecamatan Malangbong.
Akibat adanya longsor itu, kata Dani, sejumlah kereta api dari arah timur atau Tasikmalaya tidak dapat meneruskan perjalanan menuju Bandung.
"Ada kereta di Stasiun Cipeundeuy, tentunya tidak bisa melintas karena ada longsor, katanya longsornya delapan meteran," kata Dani.
"Ya (ada longsor) saya sedang menuju lokasi," kata Manager Humas PTKAI Daop 2 Bandung, Zunerfin saat dihubungi wartawan, Selasa malam.
Zunerfin belum dapat menyampaikan informasi lengkap terkait laporan longsor di jalur itu.
Informasi yang dihimpun dari kepolisian, longsor di jalur rel kereta api itu terjadi setelah hujan mengguyur kawasan itu.
Kepolisian Sektor yang terdapat jalur kereta api saling berkoordinasi untuk melakukan pengamanan.
Anggota Satuan Lalu Lintas Polsek Malangbong Brigadir Dani Nuroni mengatakan telah mendapatkan informasi longsor tersebut, kemudian melakukan peninjauan di Stasiun Cipeundeuy, Kecamatan Malangbong.
Akibat adanya longsor itu, kata Dani, sejumlah kereta api dari arah timur atau Tasikmalaya tidak dapat meneruskan perjalanan menuju Bandung.
"Ada kereta di Stasiun Cipeundeuy, tentunya tidak bisa melintas karena ada longsor, katanya longsornya delapan meteran," kata Dani.
Pewarta: Feri Purnama
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016
Tags: