Jakarta (ANTARA News) - Badan Narkotika Nasional (BNN) mengamankan narapidana pengendali jaringan narkotika dan obat-obatan terlarang di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lubuk Pakam.
Napi yang diamankan tersebut atas nama Toni alias Toge yang mendapat fasilitas khusus di dalam Lapas Lubuk Pakam, kata Deputi Pemberantasan BNN, Brigjen Pol Arman Depari di Jakarta, Senin.
Saat dilakukan penggeledahan oleh BNN dan Polres setempat pada 25 Maret 2016 ditemukan fasilitas ruang karaoke, brangkas, CCTV dan uang, katanya.
"Ini adalah jaringan Malaysia, Aceh, Sumatera Utara dan Jakarta, dengan barang bukti puluhan kilogram sabu, puluhan ribu pil ekstasi dan puluhan ribu pil happy five," kata Arman.
Toni alias Toge dapat fasilitas khusus di Lapas Lubuk Pakam
11 April 2016 14:26 WIB
Tony bandar narkoba yang juga seorang narapidana yang diduga mendapatkan fasilitas eksklusif di dalam sel LP Lubuk Pakam, di Medan, Sumatera Utara, Senin (11/4/2016). (ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi)
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016
Tags: