Pengamat sarankan Ani Yudhoyono jadi pesaing Ahok
1 April 2016 19:51 WIB
Diskusi "Pilkada DKI: Mencari Alternatif Ahok" yang digelar PARA Syndicate di Jakarta, Jumat (1/4/2016) dengan pembicara (ki-ka) Ketua Departemen Riset dan Konsultasi PARA Syndicate Toto Sugiarto, Direktur Eksekutif PARA Syndicate Ari Nurcahyo, Pengamat komunikasi politik Romo Benny Susetyo dan Direktur Lingkar Madani Ray Rangkuti. (ANTARA News/Gilang Galiartha)
Jakarta (ANTARA News) - Pengamat komunikasi politik Romo Benny Susetyo menyarankan Partai Demokrat untuk mengusung Ani Yudhoyono di pilkada DKI 2017.
"Dari sisi popularitas Ani Yudhoyono ini bisa dipertarungkan dengan Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) terlebih bila dipasangkan dengan Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Ini sekaligus bisa menjadi percobaan sebelum pilpres 2019, kalau Demokrat serius mau mengusung Bu Ani," kata Benny dalam diskusi "Pilkada DKI: Mencari Alternatif Selain Ahok" di kantor PARA Syndicate di Jakarta, Jumat.
Ani, menurut Benny, merupakan satu dari sedikit sosok yang bisa menjadi alternatif calon selain Ahok jika dilihat dari segi popularitas.
Benny juga menyebut Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti selevel dengan Ahok jika berpasangan dengan Wagub DKI Djarot Saiful Hidayat.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Lingkar Madani, Ray Rangkuti, yang menyebutkan bahwa pilkada DKI belakangan mendapat kesan sebagai miniatur pertarungan pilpres.
"Sebab sudah ada preseden yang dialami Presiden Joko Widodo, menang di Jakarta kemudian sukses melejit jadi Presiden, terciptakan kesan bahwa apabila bisa menaklukkan Jakarta maka bisa menguasai Indonesia," ujarnya.
"Dari sisi popularitas Ani Yudhoyono ini bisa dipertarungkan dengan Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) terlebih bila dipasangkan dengan Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Ini sekaligus bisa menjadi percobaan sebelum pilpres 2019, kalau Demokrat serius mau mengusung Bu Ani," kata Benny dalam diskusi "Pilkada DKI: Mencari Alternatif Selain Ahok" di kantor PARA Syndicate di Jakarta, Jumat.
Ani, menurut Benny, merupakan satu dari sedikit sosok yang bisa menjadi alternatif calon selain Ahok jika dilihat dari segi popularitas.
Benny juga menyebut Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti selevel dengan Ahok jika berpasangan dengan Wagub DKI Djarot Saiful Hidayat.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Lingkar Madani, Ray Rangkuti, yang menyebutkan bahwa pilkada DKI belakangan mendapat kesan sebagai miniatur pertarungan pilpres.
"Sebab sudah ada preseden yang dialami Presiden Joko Widodo, menang di Jakarta kemudian sukses melejit jadi Presiden, terciptakan kesan bahwa apabila bisa menaklukkan Jakarta maka bisa menguasai Indonesia," ujarnya.
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016
Tags: