Jenazah pilot Super Tucano dimakamkan di Yogyakarta
10 Februari 2016 19:53 WIB
Spesifikasi EMB-314 Super Tucano di antaranya: kemapuan manuver 3,5 g sampai 7 g, kecepatan maksimum 590 km/jam, ketinggian maks 31.000 kaki dpl. Persenjataan AIM-9 sidewinder, AAM-1 piranha, bom MK-81 dan MK-82, roket FFAR. Sistem navigasi digital, sistem kendali terintegrasi HOTAS, bisa dipakai intai taktis karena memiliki pod FLIR dan DLIR, bisa beroperasi mandiri dgn dukungan minimal dan cocok dgn topografi serta kontur/iklim tropis basah. (www.antaranews.com/Ade P Marboen)
Yogyakarta (ANTARA News) - Jenazah pilot pesawat tempur EMB-314 Super Tucano nomor registrasi TT 3108 yang jatuh menimpa rumah warga di Jalan LA Sucipto, Malang, Rabu, Mayor Pnb Ivy Safatillah akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kusuma Negara Yogyakarta pada Kamis (11/2).
"Sesuai rencana diberangkatankan sore dari Malang dan akan dimakamkan besok pukul 10.00 WIB," kata Komandan Pangkalan Udara Utama TNI AU Adisujipto, Marsekal Pertama Imran Baidrus, di rumah duka yang juga kediaman mertua almarhum di Kampung Sidikan, Kelurahan Pandeyan, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Rabu.
Menurut dia, almarhum yang merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara pada 2000 telah memenuhi syarat untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Yogyakarta.
Di depan rumah mertua almarhum jajaran TNI AU terlihat menata kursi serta beberapa karangan bunga. Selain menyiapkan untuk pemakaman besok, mereka juga bersiap untuk menyambut kedatangan jenazah yang diperkirakan akan tiba malam ini.
Mayor Pnb Ivy Safatillah meninggal ketika dirawat di RSSA Malang. Pilot pesawat itu sebelumnya ditemukan di sekitar persawahan di wilayah Karanglo, Kabupaten Malang.
Pesawat EMB-314 Super Tucano yang jatuh di kawasan permukiman warga tadi pagi terbang dalam rangka tes flight setelah pemeliharaan rutin. Terbang uji pada berbagai variasi ketinggian itu awalnya baik-baik saja. Masalah baru muncul setelah mencapai ketinggian di bawah 15.000 kaki.
"Sesuai rencana diberangkatankan sore dari Malang dan akan dimakamkan besok pukul 10.00 WIB," kata Komandan Pangkalan Udara Utama TNI AU Adisujipto, Marsekal Pertama Imran Baidrus, di rumah duka yang juga kediaman mertua almarhum di Kampung Sidikan, Kelurahan Pandeyan, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Rabu.
Menurut dia, almarhum yang merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara pada 2000 telah memenuhi syarat untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Yogyakarta.
Di depan rumah mertua almarhum jajaran TNI AU terlihat menata kursi serta beberapa karangan bunga. Selain menyiapkan untuk pemakaman besok, mereka juga bersiap untuk menyambut kedatangan jenazah yang diperkirakan akan tiba malam ini.
Mayor Pnb Ivy Safatillah meninggal ketika dirawat di RSSA Malang. Pilot pesawat itu sebelumnya ditemukan di sekitar persawahan di wilayah Karanglo, Kabupaten Malang.
Pesawat EMB-314 Super Tucano yang jatuh di kawasan permukiman warga tadi pagi terbang dalam rangka tes flight setelah pemeliharaan rutin. Terbang uji pada berbagai variasi ketinggian itu awalnya baik-baik saja. Masalah baru muncul setelah mencapai ketinggian di bawah 15.000 kaki.
Pewarta: Luqman Hakim
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016
Tags: