Melbourne (ANTARA News) - Unggulan ketujuh dari Jerman Angelique Kerber menyisihkan rekan senegaranya Annika Beck untuk mencapai perempatfinal Australia Terbuka pertamanya, Senin.
Petenis berusia 28 tahun yang melesat pada 2015 namun kepayahan pada turnamen besar itu dengan mudah mengalahkan Beck 6-4, 6-0 untuk menghadapi pemenang pertandingan juara dua kali turnamen ini Victoria Azarenka melawan petenis Ceko Barbora Strycova pada Delapan Besar.
"Saya bahagia sekali berada pada perempatfinal untuk pertama kalinya. Saya menunggu pertandingan saya selanjutnya dan mari kita lihat seberapa jauh saya maju," kata Kerber seperti dikutip AFP.
Masuk ke gelanggang Melbourne Park, Kerber punya bekal juara pada empat turnamen tahun lalu, hanya berselisih satu turnamen dari Serena Williams yang menggaet lima gelar, namun dia tidak pernah sukses pada turnamen Grand Slam.
Sebelum ini dia selalu gagal pada empat turnamen Grand Slam dengan paling banter maju ke babak ketiga. Penampilan pertama kalinya pada perempatfinal ini adalah yang terbaik setelah sembilan kali berupaya di Melbourne, demikian AFP.
Angelique Kerber ke perempatfinal Australia Terbuka
25 Januari 2016 11:06 WIB
Angelique Kerber (Reuters)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016
Tags: