Liverpool, Inggris (ANTARA News) - Tim tamu Swansea City sukses mempermalukan Everton di hadapan publik Stadion Goodison Park, Liverpool, saat memenangi laga pekan ke-23 Liga Utama Inggris dengan skor 2-1, Minggu.




Hasil itu menjadi kemenangan kedua beruntun yang diraih Swansea bersama pelatih anyar mereka, Francesco Guidolin, setelah pekan lalu mengalahkan Watford 1-0.




Tambahan tiga poin yang mereka bawa dari kandang Everton mengantarkan Swansea merangkak jauh meninggalkan zona degradasi dengan raihan total 25 poin di peringkat 15 klasemen.




Sementara bagi Everton (29) hasil tersebut memperpanjang catatan buruk tim besutan Roberto Martinez yang tak pernah menang di lima laga Liga Inggris sejak akhir Desember 2015 lalu.




Bukan hanya gagal meraih kemenangan, dua pemain andalan Everton juga harus kembali ke ruang ganti lebih awal lantaran terlihat mengalami cedera, yakni Muhamed Besic yang menepi pada menit 11 digantikan Tom Cleverley dan Kevin Mirallas yang keluar digantikan Steven Pienaar pada menit 28.




Swansea membuka keunggulan pada menit 17 lewat eksekusi penalti Gylfi Sigurdsson setelah penjaga gawang Tim Howard berusaha menyapu bola umpan balik yang dikirim John Stones namun justru berakhir mengganjal Andre Ayew.




Tuan rumah menyamakan kedudukan pada menit 26 setelah bola umpan tarik Gerard Deulofeu disambut sontekan tumit Gareth Barry. Lantaran bola sempat mengenai gelandang Swansea Jack Cork sebelum masuk ke gawang, gol itu dianggap sebagai gol bunuh diri.




Namun delapan menit berselang Swansea kembali mengungguli Everton berkat keberhasilan Ayew menyambut bola umpan tarik Neil Taylor.




Setelah tertinggal, tuan rumah terus berusaha menyamakan kedudukan namun sejumlah peluang yang mereka ciptakan tak kunjung membuahkan hasil.




Tidak juga desakan permintaan tendangan penalti setelah bola umpan silang Seamus Coleman terlihat jelas mengenai lengan Taylor pada menit 71.




Berikut susunan pemain kedua tim seturut laman resmi liga:




Everton (4-2-3-1): Tim Howard (PG); Bryan Oviedo (Seamus Coleman), John Stones, Ramiro Funes Mori, Leighton Baines; Gareth Barry, Muhamed Besic (Tom Cleverley); Gerard Deulofeu, Ross Barkley, Kevin Mirallas (Steven Pienaar); Romelu Lukaku

Pelatih: Roberto Martinez




Swansea City (4-3-1-2): Lukasz Fabianski (PG); Angel Rangel (Kyle Naughton), Federico Fernandez, Ashley Williams, Neil Taylor; Jack Cork, Leon Britton, Ki Sung-yeung; Gylfi Sigurdsson; Wayne Routledge (Jordi Amat), Andre Ayew (Eder)

Pelatih: Francesco Guidolin.