Jakarta (ANTARA News) - Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto akan menghadapi wakil tuan rumah turnamen Malaysia Masters 2016 Lee Chong Wei dalam putaran semifinal yang akan berlangsung Sabtu (23/1).

"Saya mengalir saja soal target. Saya berusaha bermain terbaik, termasuk pertemuan besok dengan Chong Wei. Saya harus mengeluarkan semua kemampuan dan berbagai strategi permainan saya," kata Tommy seperti dilansir Tim Humas dan Media Sosial Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dalam siaran pers yang diterima Antara di Jakarta, Jumat malam.

Tommy berhasil masuk semifinal setelah mengalahkan atlet Tiongkok Qiao Bin dalam pertandingan perempat final, yang berlangsung Jumat, selama 42 menit dengan skor 21-6, 21-17.

Sementara, Chong Wei melangkah ke semifinal setelah menyingkirkan atlet India Ajay Jayaram 16-21, 16-21.

Tommy yang juga mantan atlet pelatnas PBSI itu mengaku bermain tanpa beban saat menghadapi Qiao sehingga dapat menyelesaikan pertandingan dalam dua game langsung.

Tommy mengaku tidak terlalu memikirkan gelar juara dalam turnamen grand prix gold berhadiah total 120 ribu dolar AS itu.

Atlet unggulan tiga itu menjadi satu-satunya wakil Merah-Putih yang melaju hingga semifinal. Sebelumnya, empat tunggal putra lain Indonesia tumbang pada putaran kedua.

Simon Santoso kalah dari Qiao Bin dengan skor 18-21, 13-21. Kemudian, mantan atlet pelatnas Sony Dwi Kuncoro tersingkir oleh wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus 16-21, 16-21.

Dua atlet pelatnas Anthony Ginting dan Jonatan Christie tumbang pada putaran kedua. Anthony kalah dari tunggal putra Malaysia Iskandar Zulkarnain Zainuddin 18-21, 13-21. Lalu, Jonatan dipaksa menyerah oleh wakil India K. Srikanth 16-21, 15-21.