Jakarta (ANTARA News) - Celta Vigo mempertahankan posisinya di peringkat lima klasemen La Liga Spanyol usai mengalahkan Levante 4-3 pada liga pekan ke-20 di Stadion Balaidos, Minggu dini hari WIB.
Tambahan tiga poin ini membuat Celta naik satu tingkat ke posisi lima klasemen La Liga dengan 34 poin, selisih dua angka dari Sevilla di peringkat enam. Adapun Levante belum beranjak dari peringkat 20 dengan 14 poin.
Pada babak pertama, Celta Vigo sudah unggul 2-0 berkat dua gol yang dibukukan John Guidetti masing-masing pada menit 35 berkat umpan Iago Aspas dan menit 41 dari umpan matang Daniel Wass.
Celta menambah golnya menjadi 3-0 setelah sepakan kaki kiri Iago Aspas meluncur ke sudut kanan gawang Levante pada menit 57.
Namun Levante memberikan perlawanan lewat gol yang dicetak Deyverson menggunakan sundulan menyusul umpan silang Camarasa pada menit 63.
Dua menit kemudian Levante mengubah skor menjadi 3-2 setelah sepakan kaki kanan Pedro López mengoptimalkan umpamn Morales tidak berhasil ditangkapi kiper Celta.
Iago Aspas aktor kemenangan Celta setelah memberikan umpan matang untuk Orellana yang langsung diubah menjadi gol pada menit 84.
Sepakan kaki kanan Morales memang mengubah skor menjadi 4-3 namun hingga laga usai skor untuk kemenangan Celta Vigo itu tetap bertahan, demikian Marca.
Susunan pemain kedua tim:
Celta Vigo (4-2-3-1): Sergio Alvarez, Jonny, Mallo, Cabral, Planas, Wass, Bergara, Aspas, Orellana, Bongonda (Radoja), Guidetti (Sene).
Levante (4-1-4-1): Marino, Lopez, Navarro (Ghilas), Feddal, Tono, Simao Junior (Roger), Cuero (Ruben), Camarasa, Lerma, Morales, Deyverson.
Celta kandaskan Levante 4-3 pertahankan posisi lima besar
17 Januari 2016 03:49 WIB
Penyerang Celta Vigo Iago Aspas. (celtavigo.net)
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016
Tags: